PSG Dikejutkan Gol Menit Akhir, Real Madrid Tertahan di Kandang

PSG vs Reims
Sumber :
  • AP Photo/Thibault Camus

VIVA Bola – Paris Saint-Germain gagal meraih poin penuh saat melakoni laga kandang di Ligue 1 2022/2023. Menjamu Reims di Parc des Princes, Senin dini hari WIB 30 Januari 2023, kedua tim bermain imbang 1-1.

Pertandingan melawan Reims tidaklah mudah bagi PSG. Karena mereka bermain menekan, tapi tim tamu masih mampu menggalang pertahanan dengan solid.

PSG memecah kebuntuan mereka ketika pertandingan memasuki menit 51. Neymar yang mencetak gol ke gawang Reims memanfaatkan operan Juan Bernat.

PSG vs Reims

Photo :
  • AP Photo/Thibault Camus

Dalam keadaan unggul, PSG justru harus kehilangan satu pemain. Marco Verratti diganjar kartu merah oleh wasit karena melakukan pelanggaran keras.

Unggul jumlah pemain, Reims mencoba untuk coba menekan PSG. Mereka mencoba semaksimal mungkin, dan mendapat hasil positif di pengujung laga dengan gol yang dicetak Folarin Balogun.

Ini adalah hasil tak memuaskan kedua bagi PSG secara beruntun. Karena pada pekan sebelumnya, mereka kalah 0-1 di markas Rennes.

Meski kalah, namun posisi PSG di puncak klasemen Ligue 1 belum goyah. Mereka memiliki 48 poin hasil dari 20 laga. Kini mereka unggul tiga angka dari Lens yang ada di urutan kedua.

Real Madrid Tertahan di Kandang

Real Madrid vs Real Sociedad

Photo :
  • AP Photo/Manu Fernandez

Real Madrid harus puas dengan raihan satu angka saat menjamu Real Sociedad di Estadio Santiago Bernabeu dalam lanjutan LaLiga 2022/2023. Hasil akhirnya imbang tanpa gol.

Statistik menunjukkan Madrid unggul dalam penguasaan bola. Total mereka mencatatkan 61 persen sepanjang 90 menit pertandingan berjalan.

Madrid juga agresif dalam melepaskan percobaan ke gawang lawan. Skuad asuhan Carlo Ancelotti melakukan sebanyak 20 kali, namun cuma tujuh yang tepat sasaran.

Raihan satu angka membuat Madrid makin tertinggal dari Barcelona yang ada di puncak klasemen. Kedua tim sama-sama main sebanyak 18 kali, tapi Los Blancos tertinggal lima poin.

Napoli vs AS Roma

Photo :
  • Alessandro Garofalo/LaPresse via AP

Kemenangan diraih Napoli dalam pertandingan lanjutan Serie A. Mereka mengalahkan AS Roma dengan skor 2-1 di Stadio Diego Armando Maradona.

Tampil di hadapan publik sendiri, Napoli bermain agresif. Pada menit 17, mereka sudah bisa unggul atas tim tamu melalui gol yang dicetak oleh Victor Osimhen.

Roma mencoba untuk memberi perlawanan sengit kepada Napoli di sisa waktu babak pertama. Tapi tak ada gol yang bisa dicetak skuad asuhan Jose Mourinho.

Di babak kedua, permainan menjadi semakin sengit. Roma sukses membuat kedudukan menjadi imbang 1-1 melalui gol Stephan El Shaarawy pada menit 75.

Sayangnya Roma harus kembali tertinggal 11 menit kemudian. Napoli memastikan keunggulan mereka lewat sumbangan gol dari Giovanni Simeone.

Kronologi Robinho, Eks Real Madrid yang Dipenjara 9 Tahun atas Kasus Pemerkosaan

Tambahan tiga angka memantapkan posisi Napoli di puncak klasemen Serie A 2022/2023. Memainkan 20 laga, total sudah 53 poin dikumpulkan. Mereka unggul 13 angka dari Inter Milan yang ada di urutan kedua.

Pemain Real Madrid, Joselu

Man Utd Incar Penyerang Tua yang Bela Real Madrid

Manchester United tertarik pada penyerang tengah yang musim ini bermain untuk Real Madrid, Joselu. Man Utd sedang berupaya mencari celah guna mendapatkan pemain buruannya

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024