Penalti Messi Menangkan Argentina

Lionel Messi
Sumber :
  • AP Photo/Alberto Pellaschiar

VIVAnews - Argentina butuh bantuan striker Barcelona, Lionel Messi untuk memenangkan laga ketat melawan Portugal di Stade de Geneve, Swiss, Kamis dini hari WIB, 10 Februari 2011.

Sebelumnya, dua pemain Real Madrid unjuk aksi di babak I. Sayap Angel Di Maria membawa Argentina unggul di menit 14. Messi berperan memberi assist kepada Di Maria.

Rival Messi yang juga penyerang Madrid, Cristiano Ronaldo menyamakan kedudukan untuk Portugal di menit 21 menyelesaikan umpan sundulan Hugo Almeida. Kedudukan 1-1 bertahan sampai akhir babak I.

Laga babak II tetap menjadi ajang unjuk gigi Ronaldo dan Messi. Keduanya menghadirkan aksi menghibur dan sangat sportif.

Ujicoba ini juga menjadi ajang persaingan gelandang Portugal, Raul Meireles dan pemain yang digantikannya di Liverpool, Javier Mascherano yang juga gelandang Argentina.

Messi akhirnya menjadi penentu kemenangan dramatis Argentina setelah sukses mengeksekusi penalti di menit terakhir. Penalti diberikan wasit setelah bek Portugal, Fabio Coentrao menjatuhkan Pablo Zabaleta di kotak penalti.

Istri Rayakan Lebaran di Samping Makam Babe Cabita: Berat Banget Rasanya
Kondisi pengunjung di Taman Margasatwa Ragunan

Hari Kedua Lebaran, Pengunjung Ragunan Tembus 27 Ribu Orang Menjelang Siang

Antusias warga DKI Jakarta dan wilayah penyangga lain masih terbilang tinggi untuk sejumlah tempat hiburan. Salah satunya yakni, Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan

img_title
VIVA.co.id
11 April 2024