Inter Milan Harus Hati-hati Lawan Schalke

Javier Zanetti
Sumber :
  • AP Photo/Greg Baker

VIVAnews - Kapten Inter Milan, Javier Zanetti, menegaskan timnya tetap mewaspadai Schalke 04 saat bertemu pada babak perempat final Liga Champions.

Menurut Zanetti, klub asal Jerman itu bukanlah tim sembarangan. Sebab, Schalke adalah klub besar dan mempunyai pemain yang berkualitas yang patut diwaspadai.

"Anda harus menghormati Schalke karena sama saja itu adalah pertandingan yang sulit seperti laga yang lain," kata Zanetti kepada La Repubblica.

"Kami perlu berhati-hati karena tidak ada tim yang tersisa di Liga Champions bisa mudah dikalahkan," ujar Zanetti.

Di ajang Liga Champions kedua tim memang belum pernah bertemu. Namun, di ajang Piala EUFA yang sekarang bernama Liga Europa pernah bertemu empat kali.

Berikut hasil pertemuan kedua tim:

1. 1997/1998
UEFA Cup, 17 Maret 1998     Schalke     1 - 1     Inter    
UEFA Cup, 3 Maret 1998     Inter     1 - 0     Schalke    
   
2. 1996/1997
UEFA Cup, 21 Mei 1997     Inter     1 - 0     Schalke    
UEFA Cup, 7 Mei 1997     Schalke     1 - 0     Inter

Kemenhub Pastikan Mudik 2024 Lancar, Intip Daerah Tujuan Terbanyak hingga Angkutan Terfavorit
Ilustrasi perkelahian dan pengeroyokan.

4 Pria Terkapar Babak Belur di Depan Polres Jakpus, 14 Anggota TNI Diperiksa

Para anggota TNI itu diduga tak terima Prada Lukman dikeroyok preman di Pasar Cikini, Rabu, 27 Maret 2024. Prada Lukman membela ayah rekannya yang dipalak kawanan preman.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024