Wakil Presiden FIFA Mengundurkan Diri

Markas FIFA di Zurich
Sumber :
  • guardian

VIVAnews - Wakil Presiden FIFA Jack Warner mundur dari posisinya. Penyelidikan terhadap dirinya soal tuduhan suap juga dihentikan.

FIFA telah mengeluarkan konfirmasinya soal hal ini. Warner yang juga merupakan Presiden CONCACAF sebelumnya tidak dibolehkan ikut pemilihan Presiden FIFA akibat tuduhan penyuapan tadi.

Dalam pernyataannya, FIFA menegaskan penyelidikan tentang kasus suap itu dihentikan dan azas praduga tak bersalah tetap ditegakkan.

"Jack A. Warner telah memberitahukan pengunduran dirinya dari semua posisi di sepakbola internasional. Pengunduran dirinya telah diterima. Kontribusinya pada sepakbola internasional dan sepakbola Karibia, khususnya CONCACAF, akan diingat dan dihargai," demikian pernyataan tertulis FIFA.

Bulan lalu, Warner dan Presiden AFC dituduh menyuap 25 anggota Caribbean Football Union (CFU) masing-masing sebesar US$40 ribu. Hal ini terjadi sebelum proses pemilihan Presiden FIFA.

PKS Usung Imam Budi Hartono Jadi Bakal Calon Wali Kota Depok, Ahmad Syaikhu: Kinerjanya Bagus
ODGJ Ngamuk di Cengkareng, Mau Tikam Kakaknya

ODGJ Ngamuk di Cengkareng Mau Tikam Kakanya Sendiri, Ternyata Kabur dari Dinsos

Seorang pria berinisial A yang merupakan orang dalam gangguan jiwa (ODGJ) di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, mengamuk hingga nyaris menikam keluarganya sendiri. Untung

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024