Prancis Protes Tak Masuk Unggulan PPD 2014

Laurent Blanc (jas abu-abu)
Sumber :
  • AP Photo/Michel Euler

VIVAnews - Prancis tidak masuk dalam Pot 1 atau unggulan utama dalam pengundian Para Piala Dunia (PPD) 2014 zona Eropa. Juara Piala Dunia 1998 itu masuk pot 2 bersama Montenegro, Rusia, Swedia, Denmark, Slovenia, Turki, Serbia dan Slowakia.

Hal ini membuat berang pelatih Prancis, Laurent Blanc. Menurut Blanc, anak asuhnya layak masuk unggulan utama bersama Spanyol, Belanda dan Jerman.

"Saya tidak tahu mengapa Prancis di grup kedua. Kenapa Yunani, Norwegia dan Kroasia memiliki rangking lebih tinggi dari kami," keluh Blanc seperti dikutip dari Shanghai Daily, Senin 1 Agustus 2011.

Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) menempatkan masing-masing negara dalam drawing ini sesuai dengan rangking dunia. Akibatnya, Prancis yang menempati rangking 15 dunia ditempatkan di pot 2.

Namun, sial bagi Prancis. Hasil drawing menempatkan Les Bleus masuk dalam Grup I bersama Spanyol. Tim Matador merupakan juara Piala Dunia 2010 dan berstatus sebagai tim rangking 1 dunia.

"Kami harusnya berada di grup 1, tapi sekarang kami malah harus menghadapi tim terkuat di Piala Dunia terakhir. Tapi mau apa lagi, Anda tak punya pilihan lain," kata Blanc.

3 Skenario Timnas Indonesia U-23 Tembus Olimpiade 2024

Selain Spanyol di Grup I, negara unggulan lain tersebar di Grup A hingga H. Kroasia sebagai unggulan kesembilan berada di Grup A. Italia di Grup B, Jerman di Grup C, Belanda di Grup D, Norwegia di Grup E, Portugal di Grup F, Yunani di Grup G dan Inggris di Grup H. (eh)

Salshabilla Adriani.

Diisukan Jadi Orang Ketiga, Salshabilla Adriani Ngaku Udah Ngobrol Sama Syifa Hadju-Rizky Nazar

Menyadari posisinya kini tengah menjadi sorotan, Salshabilla Adriani memberikan klarifikasi yang menyatakan bahwa ia tidak menyangka tiba-tiba terseret gosip miring.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024