Kualifikasi Piala Eropa 2012

Gol Ivanovic Gagalkan Kemenangan Italia

Striker Italia, Antonio Cassano (kiri), melawan Serbia
Sumber :
  • REUTERS/Marko Djurica

VIVAnews – Tim nasional Italia nyaris membawa pulang kemenangan kala meladeni jamuan Serbia di laga Kualifikasi Grup C Piala Eropa 2012, Sabtu dinihari WIB, 8 Oktober 2011. Namun, Branislav Ivanovic mampu membalas gol cepat tim asuhan Cesare Prandelli yang dicetak Claudio Marchisio.

Italia vs Spanyol Imbang, Thailand Belum Terkalahkan

Bermain di hadapan ribuan publiknya di Crvena Zvezda, Beograd, Serbia berambisi mengamankan tiga angka demi meraih satu tiket play-off. Namun tak disangka, petaka sudah menghampiri skuad besutan Vladimir Petrovic di awal laga.

Tercatat saat laga baru berlangsung dua menit, Italia membuka keunggulan 1-0 melalui gol yang diciptakan Marchisio. Padahal sebelumnya, Serbia sempat mengancam gawang Gianluigi Buffon lebih dulu lewat serangan yang dibangun Aleksandar Kolarov.

Gol Bomber Gaek Selamatkan Spanyol dari Kekalahan

Tertinggal, tak lantas menyurutkan Serbia kembali membangun serangan. Kebangkitan tim tuan rumah akhirnya membuahkan hasil di menit 26, ketika Ivanovic mampu menjebol gawang Buffon dari jarak dekat. Skor sama kuat 1-1.

Kedudukan imbang bertahan hingga memasuki babak kedua. Serbia tentunya enggan membiarkan Italia membawa pulang satupun poin demi mewujudkan target berlaga di putaran final di Polandia dan Ukraina, pada musim panas 2012 mendatang.

LIVE MATCH: Italia vs Spanyol Masih Sama Kuat

Meskipun sudah dipastikan lolos, Italia tetap tampil menyerang. Kerja sama apik kerap diperagakan Giuseppe Rossi dan Antonio Cassano, namun usaha keduanya belum merubah keadaan.

Begitu juga dengan Serbia, yang kian gencar melancarkan serangan. Namun, performa gemilang Buffon mampu menyelamatkan gawang Italia. Alhasil hingga wasit meniup peluit panjang, skor 1-1 tetap bertahan.

Hasil ini tetap mengokohkan Italia di puncak klasemen Grup C, dengan raihan 23 poin dari sembilan laga. Sedangkan posisi Serbia di urutan kedua (15 poin), tergusur oleh Estonia yang menaklukkan Irlandia Utara 2-1 dan kini mengoleksi 16 poin.

Susunan pemain:

Serbia (4-2-3-1): Jorgacevic; Ivanovic, Subotic, Rajkovic, Kolarov; Stankovic, Fejsa; Tosic, Krasic, Ninkovic; Pantelic. Subs: Kahriman, Tomovic, Milijas, Simic, Jovanovic, Petrovic, Zigic.

Italia (4-3-1-2): Buffon; Maggio, Barzagli, Bonucci, Chiellini; De Rossi, Pirlo, Marchisio; Montolivo; Cassano, Rossi. Subs: De Sanctis, Astori, Cassani, Aquilani, Nocerino, Giovinco, Osvaldo.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya