Brunei dan Timor Leste Sama-sama Ngotot

Timnas U-23 Vs Timor Leste
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Brunei Darussalam dan Timor Leste berjanji tampil mati-matian saat bertemu di penyisihan Grup B SEA Games 2011, Sabtu, 5 November 2011. Kedua tim underdog tersebut sama-sama berambisi ingin merebut kemenangan perdana.

Bagi Timor Leste, keikutsertaan mereka di SEA Games kali ini merupakan pintu menuju kebangkitan sepak bola di sana. Pasalnya, pasukan Antonio Viera yang diturunkan pada even ini adalah cikal bakal bagi timnas senior Timor Leste.

"Mereka pemain muda yang telah dibina sekian lama menjadi pemain timnas senior nantinya," kata Sekjen Federasi Sepak Bola Timor Leste, Amandio Araujo Sarmento kepada VIVAnews, di Lapangan C, Senayan, Jumat, 4 November 2011.

"Pertandingan besok melawan Brunai yang sempat kena sanksi FIFA, saya kira kami punya peluang menang," lanjut Amandio.

Ini yang Paling Dibutuhkan Brunei dari Indonesia

Menghadapi Brunei, Timor Leste akan tampil menyerang. Pelatih Antonio Viera menyiapkan formasi 4-4-2 yang bisa berubah menjadi 4-3-3 bagi pasukannya saat bertarung di Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Sabtu, besok.

"Kami memang belum tahu bagaimana kekuatan mereka. Tapi kami akan lebih dahulu menyerang. Melawan Brunai, kami optimis bisa memenangkan pertandingan," kata Antonio.

"Kami memiliki materi pemain yang bagus, dan mereka sebagian sudah memiliki pengalaman bermain di Australia dan Portugal," lanjut Antonio.

Tak mau kalah, Brunei juga sangat berambisi merebut kemenangan perdana pada SEA Games 2011. Pelatih Brunei, Dayem Haji Ali mengatakan timnya tak ingin dianggap sebagai penggembira dalam multi even dua tahunan ini.

"Kami di sini bukan sebagai tim penggembira, tapi punya target. Kami percaya lolos keputaran semifinal. Kami punya beberapa pemain yang bermain di luar negeri, dan punya pengalaman. SEA Games kali ini kami yakin bisa memberi kejutan," tegas Ali saat ditemui terpisah di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta. (umi)


Tersangka pengaturan skor SEA Games

Terlibat Pengaturan Skor SEA Games, WNI Dibui di Singapura

Pelaku tertangkap usai menyuap ofisial timnas Timor Leste.

img_title
VIVA.co.id
21 Juli 2015