Masinga: Top Skor Piala Afrika Milik Drogba

Didier Drogba (tengah) bersama timnas Pantai Gading
Sumber :
  • REUTERS/Jumana El Heloueh

VIVAbola - Mantan pemain legendaris Afrika Selatan, Phil Masinga memberikan tips kepada striker Pantai Gading, Didier Drogba untuk bisa tampil sebagai top scorer di turnamen Piala Afrika yang berlangsung di Gabon dan Equatorial Guinea awal tahun ini.

Jadi Gampang Sakit, Benarkah Stres Mempengaruhi Sistem Imun?

Menilik daftar klasemen pencetak gol di Piala Afrika hingga kini, bomber Chelsea tersebut baru mencetak satu gol saat Pantai Gading menaklukkan Sudan di pertandingan perdana Grup B.

Meski terlalu dini meletakkan ekspektasi kalau Drogba bisa menorehkan prestasi individual di turnamen ini, Masinga yakin The Drog, julukan Drogba, masih memiliki naluri yang tajam sebagai striker.

Kuota Eropa Lengkap! Berikut 24 Tim yang Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

"Lihat, ini masih terlalu dini tetapi saya pikir Drogba memiliki kemampuan untuk mencetak gol terbanyak selama turnamen ini," ujar Masinga dikutip Goal, 27 Januari 2012.

Sejatinya, menurut Masinga, Drogba bisa memanfaatkan momentum Piala Afrika ini untuk menorehkan tinta emas di penghujung kariernya dengan memberikan raihan istimewa, baik untuk individu maupun negaranya di turnamen Internasional.

Jadwal Mobil SIM Keliling DKI Jakarta, Bogor, Bandung Jumat 19 April 2024

"Kariernya mendekati senja dan dia masih menjadi bagian dari Pantai Gading, tim dengan banyak talenta terbaik yang muncul dari Afrika tetapi tidak pernah memenangkan sesuatu sebagai sebuah tim," Masinga melanjutkan.

"Anda bisa melihat dia masih sangat lapar untuk mencetak banyak gol saat melawan Sudan dan dia lebih berbahaya dalam progres permainannya," sambungnya.

Masinga juga memprediksi, ujung tombak Timnas Ghana, Asamoah Gyan juga akan bersaing ketat dengan Drogba untuk memperebutkan gelar pencetak gol terbanyak di Piala Afrika edisi 2012 ini.

"Gyan telah mendapatkan pencerahan selama Piala Dunia 2010 tetapi performanya di Piala Afrika berkaitan dengan tingkat kebugarannya. Saya tidak begitu yakin, dia telah pulih cederanya tetapi dia tetap menjadi ancaman bagi para pemain belakang," tuntas Masinga.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya