Kaka Dipanggil Timnas Brasil Setelah Dua Tahun Terbuang

Pemain timnas Brasil, Kaka (kiri) dan Robinho.
Sumber :
  • sambafoot

VIVAbola - Ricardo Kaka dapat kembali tersenyum setelah kembali diberi kesempatan membela timnas Brasil. Pelatih Selecao, Mano Menezes kembali memanggil pemain terbaik dunia 2007 itu setelah selama dua tahun terbuang.

Gelandang Real Madrid ini telah mengalami masa sulit dalam karir sepakbolanya setelah ia kerap dibekap cedera. Bahkan, ia kini mulai terpinggirkan dari skema tim inti Jose Mourinho meski telah kembali pulih.

Namun harapan kini kembali muncul. Menezes telah memasukkan nama Kaka dalam skuad yang akan dipersiapkannya pada laga persahabatan melawan Irak di Swedia pada 11 Oktober mendatang dan kontra Jepang di Polandia, lima hari kemudian. Kaka masuk dalam daftar 23 pemain yang dipanggil Menezes.

Terakhir Kaka memperkuat tim Samba saat Brasil ditekuk Belanda 2-1 di perempatfinal Piala Dunia 2010. Sebenarnya, Kaka sempat dipanggil Menezes menjelang Piala Dunia Afrika Selatan lalu. Namun, saat itu ia kembali dicoret setelah kembali dihantam cedera menjelang laga kontra Gabon dan Mesir.

Gelandang 30 tahun ini melakoni debut bersama timnas Brasil pada 2002 dan ikut andil membawa Piala Dunia 2002 ke negaranya. Terakhir, Kaka berhasil mencetak hattrick saat Madrid menekuk klub Kolombia, Millonarios, 8-0 di ajang Santiago Bernabeu Trophy.

Selain Kaka, beberapa nama besar yang dipanggil Menezes adalah bek Barcelona, Daniel Alves dan bek Paris Saint-Germain, Thiago Silva.

Skuad timnas Brasil
Kiper:
Jefferson (Botafogo), Diego Alves (Valencia) Victor (Atletico Mineiro)

Bek: Adriano (Barcelona), Daniel Alves (Barcelona), Alexsandro (Porto), Marcelo (Real Madrid), David Luiz (Chelsea), Dede (Vasco da Gama), Leandro Castan (AS Roma), Thiago Silva (Paris St Germain)

Gelandang: Fernando (Gremio), Paulinho (Corinthians), Giuliano (Dnipro), Ramires (Chelsea), Sandro (Tottenham), Kaka (Real Madrid), Lucas (São Paulo), Oscar (Chelsea), Thiago Neves (Fluminense)

Penyerang: Hulk (Zenit St Petersburg), Leandro Damiao (Internacional), Neymar (Santos)

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya
Pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo

Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo

Ronaldo sudah kembali berlatih bersama Madrid.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016