Ferguson Ejek Gol Bunuh Diri Ronaldo

Cristiano Ronaldo (kiri) saat menghadapi Granada
Sumber :
  • REUTERS/Marcelo del Pozo
VIVAbola
Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo
- Manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, mengejek mantan pemainnya, Cristiano Ronaldo, karena mencetak gol bunuh diri pertamanya ketika Real Madrid dikalahkan Granada 0-1, 3 Februari 2013 lalu.

Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia

Ronaldo mencetak gol bunuh diri pertama sepanjang kariernya ketika Madrid melawan Granada. Bermaksud membuang bola hasil sepak pojok Granada, CR7 justru menyundul bola ke gawang Madrid yang dikawal kiper Diego Lopez.
Real Madrid Bakal Naikkan Gaji Ronaldo dan Bale


Ferguson ternyata menyaksikan pertandingan Madrid melawan Granada melalui televisi. Ferguson mengeluarkan ejekan terhadap Ronaldo yang melakukan gol bunuh diri jelang pertemuan MU melawan Madrid di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu 13 Februari 2013 waktu setempat.


Pertandingan ini, kata dia, tantangan terbesar. Namun  Ferguson meyakinkan  tahu kekuatan Madrid. Karena itu ia yakin atmosfer pertandingan akan sangat fantastis. "Mereka jarang kalah di Bernabeu. Saya melihat pertandingan Madrid setiap pekan," ujar Ferguson kepada
BBC
.


Termasuk pertandingan Madrid Sabtu malam lalu, ketika melawan Granada. "Saya pikir Ronaldo mencetak gol yang hebat, meski gol itu untuk tim lawan," sambungnya.


Madrid akan menjamu MU di Santiago Bernabeu pada leg pertama pada Rabu 13 Februari 2013 (Kamis dini hari WIB), sebelum bertandang ke Old Trafford pada 5 Maret 2013. Ini adalah kali pertama Ronaldo menghadapi MU sejak hengkang ke Madrid pada 2009. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya