Valdano Remehkan Kapasitas Maradona

VIVAnews - Jorge Valdano menyebut Argentina berisiko besar memilih Diego Armando Maradona sebagai pelatih baru. Maradona dianggap tak memilki kapasitas melatih di level internasional.

Valdano adalah rekan seangkatan Maradona, tapi dicoret dari Tim Tango saat juara dunia 1986. Ia menyebut bahwa Maradona belum layak menjadi pelatih Tango.

“Diego tak memiliki pengalaman melatih. Tak mudah menjadi pelatih. Ini akan sangat berisiko,” ujar Valdano seperti dilansir Reuters.

Tak lama setelah Alfio Basile mundur dari jabatannya, media menominasikan Maradona sebagai salah satu pelatih Argentina. Kandidat lainnya adalah Miguel Angel Russo, Sergio Batista dan Carlos Bianchi.

Maradona sempat melatih dua klub Argentina. Tapi, karir kepelatihannya bersama Deportivo Mandiyu of Corrientes dan Racing Club of Avellaneda dianggap gagal.

Valdano juga mengomentari skuad Argentina. Terutama soal peran Juan Roman Riquelme. Ia menyebut bahwa posisi Riquelme yang tepat adalah dibebaskan di tengah, seperti halnya di Boca Juniors. Pasalnya, Riquelme punya kapasitas sebagai pengatur serangan serta mampu mengubah jalannya pertandingan.

Cek Fakta: Alex Ferguson Komentari Kekalahan Timnas Indonesia dari Irak di Piala Asia U-23
Rais Syuriah PBNU KH Ahmad Bahauddin Nursalim atau Gus Baha

Terpopuler: Tanda Kiamat Menurut Gus Baha, Kebaya Mahalini Jadi Sorotan

Sejumlah berita di kanal Lifestyle sukses mencuri perhatian. Terutama soal tanda-tanda kiamat masih jauh yang dibeberkan oleh Gus Baha, yang ditandai dengan 3 hewan.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024