Chelsea dan Schalke Wakili Grup E

Chelsea Vs MU - FA CUP
Sumber :
  • REUTERS/Stefan Wermuth
VIVAbola
Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?
- Chelsea memastikan diri melaju ke babak 16 besar Liga Champions dengan menyandang status juara Grup E. Itu setelah mereka berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Steaua Bucarest di
matchday
Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea
terakhir fase penyisihan grup.
Harga Mahal untuk Sebuah 'Penyesalan'

Bermain di Stamford Bridge, Rabu, 11 Desember 2013, atau Kamis dini hari waktu Indonesia,
The Blues
tampil menyerang sejak awal laga. Mereka bahkan langsung mencatat keunggulan saat laga baru berjalan 10 menit.


Adalah penyerang Demba Ba yang mencatatkan namanya di papan skor. Dia meneruskan umpan dari Oscar untuk mengoyak jala gawang wakil Rumania tersebut.


Secara keseluruhan duel berjalan cukup alot. Steaua berhasil membuat para pemain Chelsea kebingungan membongkar pertahanan mereka. Untungnya sampai laga usai Frank Lampard cs bisa mempertahankan keunggulannya.


Schalke Dampingi Chelsea


Pada saat bersamaan di Veltins Arena dihelat duel krusial untuk menentukan pemilik satu tiket sisa dari Grup E. Tuan rumah Schalke 04 menghadapi tamunya FC Basel.


Sebenarnya Schakke hanya butuh hasil imbang di laga ini. Namun penampilan apik tim justru memberikan mereka kemenangan atas wakil wakil Swiss.


Julian Draxler dan Joe Matip sukses menjadi pahlawan kemenangan Schalke lewat golnya masing-masing di menit 51 dan 57. Hasil tersebut membuat Die Knappen berhasil finish di posisi kedua klasemen akhir Grup E dengan raihan 10 poin atau terpaut 2 angka dari sang pemuncak, Chelsea.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya