Allegri Enggan Komentari 'Penalti Hantu' untuk Juventus

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri
Sumber :
  • REUTERS/Tony Gentile
VIVA.co.id
5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?
- Kemenangan Juventus atas AS Monaco, pada
leg
Gila, Ini Format Baru Liga Champions!
pertama babak perempat final Liga Champions di Juventus Stadium, Selasa, 14 April 2015 atau Rabu dini hari WIB, menimbulkan kontroversi. Gol tunggal Juve lewat eksekusi penalti Arturo Vidal
Rangkuman Momen-momen Penting Duel Liverpool Vs Villarreal
dianggap kubu Monaco tak seharusnya terjadi.

Pelatih Monaco, Leonardo Jardim, mengecam keputusan wasit Pavel Kralovic yang memberikan hadiah penalti kepada Juve. Jardim mengklaim pelanggaran Ricardo Carvalho terhadap Alvaro Morata terjadi di luar kotak penalti.

Dan dari tayangan ulang, apa yang disampaikan Jardim memang benar. Pelanggaran Carvalho terhadap Morata terjadi beberapa sentimeter saja di depan kotak terlarang.

Mendapatkan kecaman dari kubu lawan, pelatih Juve, Massimiliano Allegri, memilih bersikap tenang. Allegri bahkan enggan berkomentar terhadap keputusan kontroversial Kralovic.

"Saya tak lihat, jadi tak bisa memutuskan. Kelihatannya Carvalho memang menjadi pemain terakhir. Tentang pelanggaran itu di dalam atau di luar (kotak penalti), saya tidak tahu," terang Allegri seperti dilansir Daily Mail.

Kedua tim akan kembali bertemu pada leg kedua yang digelar di Stade Louis II, 22 April 2015 mendatang. Hasil imbang tanpa gol sudah cukup mengantarkan Juve untuk lolos ke semifinal. Sedangkan, Monaco harus menang dengan marjin dua gol agar bisa melaju ke semifinal.
![vivamore="
Baca Juga
:"]

Gigit Lawan, Bek Madrid Terancam Sanksi UEFA 

Operan Maut Pirlo Inspirasi Kemenangan Juventus

11 Fakta Menadik Usai Atletico Imbang Real Madrid

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya