Lewandowski Terkejut Bayern Cetak 5 Gol di Babak I

Robert Lewandowski
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id -
5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?
  Bayern Munich berhasil membalikkan keadaan pada leg 2 perempatfinal Liga Champions di Allianz-Arena, Rabu 22 April 2015 dini hari WIB. Bayern mengalahkan Porto dengan skor telak 6-1.

Gila, Ini Format Baru Liga Champions!

Kala 1-3 pada leg 1, membuat Bayern langsung tancap gas guna memperkecil agregat gol dari Porto. Thiago Alcantara berhasil membuka keran gol bagi Bayern kala laga baru memasuki menit ke-14.
Rangkuman Momen-momen Penting Duel Liverpool Vs Villarreal


Kemudian, Jerome Boateng dan Robert Lewandowski berhasil menambah pundi-pundi gol bagi The Bavarians pada menit 22 dan 27. Thomas Muller tak ingin ketinggalan untuk memasukkan namanya di papan skor pada menit 36.


Lewandowski kembali mencetak gol pada menit 40, dan membuat Bayern unggul 5-0 hingga turun minum. Menurut Lewandowski, mencetak 5 gol pada babak pertama merupakan hal yang cukup gila.


"Babak pertama itu menakjubkan. Itu benar-benar hebat. Kami adalah Bayern dan kami bisa membalikkan kekalahan 1-3," kata Lewandowski, sebagaimana yang dilansir oleh UEFA.


"Kami tahu kami harus bekerja dengan sangat keras. Lima gol di babak pertama itu jelas gila, tentu saja," sambung mantan pemain Borussia Dortmund ini.


Gol Xabi Alonso pada menit 88, akhirnya melengkapi
Bayern atas Porto. Dengan kemenangan tersebut, skuad asuhan Josep Guardiola itu berhasil melaju ke babak semifinal dengan unggul agregat 7-4.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya