SIM Arturo Vidal Ditarik Usai Kecelakaan

Begini Kondisi Ferrari Merah Milik Arturo Vidal Usai Kecelakaan
Sumber :
  • REUTERS / Felipe Fredes

VIVA.co.id - Arturo Vidal sempat menitikkan air mata saat menjelaskan kronologi kecelakaan yang dialaminya. Pemain Juventus itu sedih karena musibah tersebut nyaris merenggut nyawa istrinya, Maria Teresa Matus.

Kecelakaan ini membuatnya harus bermalam sehari di balik jeruji besi. Namun, dia tidak ditahan. Dalam persidangan yang digelar di pengadilan Santiago, Vidal hanya diwajibkan melapor ke konsulat Chile di kota Milan, setiap bulan.

Selain itu, hakim untuk sementara membekukan surat izin mengemudi pemain timnas Cile itu. Seperti dilansir www.scmp.com, Vidal tidak sampai ditahan karena kecelakaan yang dialaminya tidak melibatkan kendaraan lainnya.

Musibah yang menimpa Vidal terjadi di sela-sela Copa America. Saat itu, dia tengah berkendara dengan mobil Ferrari bersama istrinya, Maria Teresa Matus. Keduanya berniat pulang ke rumah usai berkunjung ke salah satu kasino.

Saat melintasi pinggiran kota Santiago, mobilnya kehilangan kendali. Mobil mewah tersebut ringsek, namun penumpangnya selamat.

Diincar 2 Raksasa Italia, Isco Dibanderol Madrid Rp733 M

Kepolisian sempat menyebut bahwa Vidal berada di bawah pengaruh alkohol. Sebab, saat tes dilakukan, kandungan alkohol dalam darah Vidal mencapai 1,21. Sementara itu, batas normal yang diperbolehkan untuk berkendara di Chile adalah 0,8.

Lihat juga berita Arturo Vidal, Pahlawan yang Jadi Pesakitan.

Gelandang Manchester United, Paul Pogba

Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

Juve masih bertanggung jawab atas kebutuhan Pogba.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016