Laga Inggris vs Prancis Bikin MU Meradang

Penyerang Timnas Prancis Anthony Martial (tengah)
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United
- Timnas Inggris, akhirnya memperoleh hasil meyakinkan, dengan kemenangan 2-0 atas Prancis pada Selasa 17 November 2015. Tim besutan Roy Hodgson memang tampil impresif saat kualifikasi Piala Eropa 2016, tetapi dinilai belum teruji.

5 Pertemuan Terakhir MU Vs Tottenham, Hujan Gol dan Pembantaian

Dilansir dari
Marcus Rashford Gantikan Kylian Mbappe di PSG?
Mirror , Rabu 18 November 2015, Inggris meraih hasil sempurna karena tidak bertemu dengan tim-tim besar di kualifikasi. Kekalahan 2-0 dari Spanyol pekan lalu, turut menegaskan keraguan terhadap timnas Inggris.


Kemenangan di laga persahabatan melawan Prancis di Wembley, dapat membuat Hodgson bernapas lega. Tetapi, tidak semua pihak di Inggris menerima dengan baik, terutama Manchester United yang harus kehilangan bintangnya.


Penyerang muda Setan Merah, Anthony Martial, menderita cedera dalam pertandingan. Dia masuk sebagai starter dan harus keluar lapangan lebih awal. Pemain 19 tahun itu tampak keluar lapangan, dengan menahan sakit pada kaki kirinya.


Cedera Martial menjadi pukulan bagi bos MU Louis van Gaal, yang telah kehilangan sejumlah pemain kunci musim ini. Antonio Valencia dipastikan harus menepi selama lima bulan, menyusul cedera panjang yang membekap Matteo Darmian.


Selain tidak dapat memainkan Michael Carrick yang cedera, Setan Merah juga bermasalah dengan performa beberapa gelandang serangnya. Memphis Depay yang jadi harapan di awal musim, belum bisa tampil sesuai ekspektasi.


Pelatih Prancis Didier Deschamps tidak mengungkap seburuk apa cedera Martial. Namun, ada kekhawatiran cukup serius. "Dia merasa sangat kesakitan setelah pertandingan. Dia terkena tendangan di area penalti," kata Deschamps. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya