Lewat Drama 7 Gol, Napoli Melaju Sempurna ke 32 Besar

Jose Maria Callejon
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id -
Icardi: Dunia Inter Milan Seperti Runtuh
Napoli berhasil menutup babak penyisihan Grup D Liga Europa dengan sempurna. Pasukan I Partenopei berpesta gol ke gawang Legia Warszawa dalam pertandingan yang berakhir lewat skor 5-2 pada Jumat 11 Desember 2015 dini hari WIB.

Van Dijk Klaim Southampton Pantas Menang atas Inter Milan

Bermain di Stadio Sao Paolo, Napoli benar-benar tampil impresif. Akan tetapi, gol pembuka sendiri baru tercipta pada menit 32 lewat gol dari Nathaniel Chalobah yang memanfaatkan umpan dari O. El Kaddouri.
Kalah, Caretaker Inter Milan Masih Berharap pada 2 Laga Sisa


Selang tujuh menit kemudian, giliran Lorenzo Insigne yang melesakkan bola ke gawang Legia dan mengubah skor menjadi 2-0. Kedudukan pun tak mengalami perubahan hingga berakhirnya pertandingan di babak pertama.


Pada babak kedua, Napoli memperlebar jarak dengan gol dari Jose Maria Callejon di menit 57. Namun, tim tamu berhasil memperkecil kedudukan menjadi 1-3 usai Stojan Vranjes membobol gawang Napoli di menit 62.


Hanya butuh tiga menit bagi Napoli untuk membalas gol tersebut, gol keempat ini diciptakan oleh Dries Mertens . I Partenopei mengubah skor menjadi 5-1 usai Merten kembali membobol gawang Legia di menit 90.


Legia sendiri masih bisa mencetak gol lewat Aleksandar Prijovic di menit 92 dan memperkecil kedudukan menjadi 2-5. Dengan hasil ini, Napoli berhasil menjadi juara grup D dengan raihan sempurna 18 poin.


Tim asal Serie A ini berhasil menjaga rekor kemenangan sejak laga pertama. Sedangkan posisi runner dan yang akan menemani Napoli ke babak 32 besar adalah FC Midtjylland, yang meraih tujuh poin.


Susunan Pemain

Napoli:
Gabriel; Christian Maggio, Chiriches (Luperto 79), Kalidaou Koulibaly (Albiol 68), Ivan Strinic; David Lopez, Mirko Valdifiori, Nathaniel Chalobah; El Kaddouri, Lorenzo Insigne (Jose Callejon 55), Dries Mertens


Legia Warsaw:
Dusan Kuciak, Bartosz Bereszynski, Igor Lewczuk, Michal Pazdan, Lukasz Broz, Stojan Vranjes, Tomasz Jodlowiec, Guilherme, Ondrej Duda (Trickovski 71), Michal Kucharczyk (Dyego 79), Nemanja Nikolic (Prijovic 60)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya