Sukses Bersama Selangor, Andik Tuai Banyak Pujian

Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA
Sumber :
  • Dunia Sukan

VIVA.co.id - Andik Vermansyah akhirnya merasakan gelar juara selama berkarier profesional di dunia sepakbola. Dia sukses mengantarkan Selangor FA merengkuh gelar Piala Malaysia usai mengalahkan Kedah dengan skor 2-0.

Raihan gelar juara ini sekaligus membuat Andik mampu menyamai rekor dua seniornya, yakni Bambang Pamungkas dan Elie Aiboy. Keduanya juga pernah membawa Selangor merebut Piala Malaysia pada 2005 silam.

Sukses pemain kelahiran Jember, Jawa Timur di Negeri Jiran membuat publik Tanah Air juga merasa gembira. Mereka ramai-ramai menyuarakan rasa bahagia melalui media sosial Twitter.

Eks Bintang Timnas U-19 Siap Goyang Posisi Zulham dan Andik

"Congrats untuk @andik_vermansah!! Kerja keras. Kesabaran dan kedewasaan dalam bermain membuat hasil. Semoga sukses terus," tulis eks Pelatih Persita Tangerang, Fabio Oliviera.

Tak sedikit yang berharap, apa yang sudah diraih oleh Andik ini bisa memberikan efek positif kepada para juniornya. Terlebih saat ini kondisi sepakbola nasional sedang dilanda konflik.

Andik sendiri sebelum pertandingan final digelar pernah mengutarakan harapannya. Dia mengaku ingin bisa mempersembahkan gelar juara sekaligus mengembalikan pamor Indonesia di kancah internasional.

“Ini adalah kesempatan terbaik bagi saya merebut piala pertama kali di sini (Selangor) dan juga menaikkan kembali nama negara saya yang telah dihukum oleh FIFA," ujar Andik pada Utusan. (ase)

Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016