Robinho Jadi Momok Menakutkan Bagi Pertahanan Barcelona

Striker Guangzhou Evergrande, Robinho (kiri)
Sumber :
  • REUTERS/Thomas Peter
VIVA.co.id
Pernah Bela ManCity dan Madrid, Dukung Mana Robinho?
- Robinho dipastikan akan menjadi momok menakutkan bagi lini pertahanan Barcelona kala melakoni laga semifinal Piala Dunia Klub melawan Guangzhou Evergrande, di Nagai Stadium, Osaka, Jepang, Kamis 17 Desember 2015.

China Targetkan 2050 Menjadi Juara Dunia

Pengalaman eks striker Real Madrid itu saat menghadapi Barcelona tentu menjadi bekal penting. Dia dipastikan memiliki strategi sendiri guna mengelabui solidnya pertahanan klub asal Catalan.
Dua Raksasa Eropa Mesti Waspada di Leg Kedua


Kewaspadaan ini ternyata menjadi perhatian Manajer Barcelona, Luis Enrique. Pria asal Spanyol itu merasa Robinho sedang dalam masa keemasan di usia ke-31 tahun.


Untuk itu, jika nantinya Robinho diturunkan oleh Luis Felipe Scolari, manajer Guangzhou sejak menit awal. Maka bukan tidak mungkin, akan ada penjagaan khusus yang diberikan kepadanya.


"Robinho? Dia saat ini berusia 31 tahun, dan itu merupakan usia yang sangat bagus saat Anda bermain sepakbola," ungkap Enrique seperti dilansir
Sportsmole
.


"Dia adalah pemain serba bisa. Saya tidak tahu di mana dia akan bermain nanti. Dia bermain agak ke tengah di perempatfinal. Dia adalah pemain dengan kemampuan yang bagus," imbuhnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya