Simpati Jerman dan Brasil atas Kegagalan Italia

Wajah Lesu Pemain Timnas Italia
Sumber :
  • REUTERS/Max Rossi

VIVA – Italia gagal melaju ke Piala Dunia 2018. Gli Azzurri disingkirkan Swedia di partai playoff dengan agregat 1-0.

Momen STY Dilempar Telur Kembali Viral Jelang Indonesia vs Korsel, Warganet: Buktikan Coach

Banyak yang merasa bersedih dengan kegagalan Italia. Bahkan, pelatih Jerman, Joachim Loew turut bersedih dengan kegagalan Gli Azzurri.

"Ini sangat menyedihkan untuk Italia, karena sangat disayangkan mereka absen dalam turnamen sebesar ini. Sama halnya jika Prancis, Brasil, atau Argentina absen. Bagi saya, ada sesuatu yang hilang tanpa adanya Italia," kata Loew seperti dilansir Soccerway.

Pelatih Timnas Brasil Peringatkan Real Madrid soal Endrick

"Sedih juga karena Chile gagal lolos. Untuk Italia, ini menjadi kesempatan untuk memulai era baru. Beberapa pemain mereka, baru saja mengakhiri karier," tuturnya.

Sementara itu, pandangan berbeda diungkapkan pelatih Brasil, Tite. Kegagalan Italia ini menjadi bukti sulitnya babak kualifikasi.

Hasil Lengkap: Timnas Portugal Keok dengan Ronaldo, Hujan 6 Gol Spanyol Vs Brasil

"Mengenai Italia, hal yang penting bagi kami untuk melihat ini, karena Anda harus menekankan pentingnya kualifikasi," ucap Tite.

"Sangat sulit untuk lolos ke Piala Dunia hanya dari sejarah dan kostum kebesaran. Ini tak bisa membawa Anda ke Piala Dunia. Italia tak bisa lolos ke Piala Dunia dari grup, dan saat melawan Swedia," ujarnya. (art)

Shin Tae-yong, Pelatih Timnas Indonesia

Media Korsel Sorot Timnas Indonesia: Senjata Paling Berbahaya Mereka Adalah STY

Keberhasilan Shin Tae-yong (STY) mengantarkan Timnas Indonesia lolos ke babak 8 besar Piala Asia U23 tengah menjadi sorotan, bukan hanya di dalam negeri tapi juga di luar

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024