Respons Neymar Usai Dicemooh Suporter PSG

Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar Jr.
Sumber :
  • REUTERS/Philippe Laurenson

VIVA - Neymar mendapat cemoohan siulan dari suporter Paris Saint-Germain saat menjadi eksekusi penalti. Kapten PSG, Thiago Silva, membeberkan respons dari Neymar usai mendapat perlakuan tersebut.

5 Pesepakbola dengan Follower Instagram Terbanyak di Dunia, Messi dan Ronaldo Nomor Berapa?

Insiden itu terjadi saat PSG menang 8-0 atas Dijon dalam laga lanjutan Ligue 1 di Parc des Princes, dini hari tadi WIB. Neymar mengambil eksekusi penalti yang didapat PSG pada menit ke-83.

Padahal, Neymar sudah mencetak tiga gol di laga tersebut sebelumnya. Sedangkan Edison Cavani baru menyumbang satu gol, atas hal tersebut pemain asal Uruguay tersebut gagal mencetak rekor baru.

Neymar Sumbang Rp2,5 Miliar untuk Dani Alves di Tengah Kasus Pelecehan Seksual

Cavani hanya menyamai rekor gol milik Zlatan Ibrahimovic sebanyak 156 gol. Tak ayal Neymar mendapat cemoohan dari suporter PSG, namun Silva mengungkapkan bila rekan senegaranya itu tidak marah dapat perlakuan tersebut.

"Tidak, menurut saya ia (Neymar) tak marah ketika meninggalkan lapangan. Memang ada beberapa suporter yang tidak suka, tapi yang terpenting adalah skor akhir dan kami menang," kata Silva kepada Canal+.

Sulit Dikejar Al Nassr, Ini 5 Fakta Menarik Al Hilal Juara Paruh Musim di Liga Arab Saudi

"Untuk Edi, rekornya akan datang. Ia rutin mencetak gol, masih ada banyak pertandingan untuk dimainkan tahun ini. Ia akan mematahkan semua rekor," sambungnya.

Neymar juara Piala Super Arab Saudi 2023

Enak Bener! Jarang Main tapi Tiba-tiba Juara di Al Hilal, Neymar: Kayak Zaman Sekolahan

Enak bener jadi Neymar. Meski jarang bermain, pemain asal Brasil ini ikut merasakan gelar Piala Arab Saudi 2023 bersama Al Hilal.

img_title
VIVA.co.id
13 April 2024