Persebaya Disebut Siap Ikut Piala Gubernur Kaltim II

Pemain Persebaya Surabaya
Sumber :
  • Rahmad Noto (Surabaya)/ VIVA

VIVA – Persebaya Surabaya menjadi tim yang paling dinanti kepastiannya untuk mengikuti Piala Gubernur Kaltim II. Karena, sebelumnya baru ada tujuh tim yang memastikan diri untuk turut serta.

Persebaya Surabaya Main Imbang Melawan Persita Tangerang

Ketua Panitia Pelaksana PGK II, Dayang Donna Faroek, menyatakan Persebaya sudah siap menjadi peserta. Dia bahkan datang langsung ke Solo, lokasi delapan besar Piala Presiden 2018 untuk bertemu manajemen Bajul Ijo.

"Insya Allah, (Persebaya) sudah siap," kata Donna, kepada VIVA melalui pesan singkatnya.

Persebaya Surabaya Waspadai Kekuatan Persita Tangerang

Dengan kesiapan dari Persebaya, kini panitia pelaksana PGK II sudah bisa bernafas lega. Donna juga memastikan, jadwal pembukaan turnamen tetap pada 18 Februari 2018.

Selain Persebaya, tim lain yang sudah mengkonfirmasi ikut PGK II adalah Persiba Balikpapan, Mitra Kukar, Borneo FC, Arema FC, Bali United, Madura United, dan Sriwijaya FC.

Kinerja Buruk Wasit Tak Bikin Persebaya Patah Semangat

Dari kubu Madura United, alasan ikut serta di PGK II karena ingin mematangkan tim. Mereka tergiur dengan peserta yang mayoritas tim papan atas Indonesia.

"Piala Gubernur Kaltim menjadi wadah meningkatkan kerja sama tim dengan pertandingan penuh tekanan," ujar manajer Madura United, Haruna Sumitro.

Persita Tangerang vs Persebaya Surabaya

Persebaya Ditahan Imbang Persita, Pemain Ini Jadi Sorotan

Persebaya memiliki peluang lebih banyak. Bahkan kiper Persita Rendy Oscario tercatat empat kali melakukan penyelamatan krusial.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2022