Menepi di Yogya, Persebaya Ajak PSS Sleman Uji Coba

Para Pemain Persebaya.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rahmad Noto

VIVA – Jelang tampil di Piala Gubernur Kaltim, Persebaya memilih menggelar training center (TC) di Kota Yogyakarta. Rencananya, skuat berjuluk Bajul Ijo itu akan bertolak dari Surabaya menuju Yogya, Senin 12 Februari 2017, malam ini.  

Hajar Arema FC, Modal PSS Sleman Selamat dari Degradasi

Manajer Persebaya, Chairul Basalamah, mengatakan bahwa program TC di Yogyakarta sudah diagendakan sejak lama, sebagai persiapan menuju Liga 1 yang akan bergulir 10 Maret 2018. 

“Kami memang sudah lama berencana untuk menjalani pemusatan latihan di Yogya guna persiapan kompetisi musim baru. Kebetulan kami juga ikut Piala Gubernur Kaltim. Sekalian persiapan,” ujar Chairul Basalamah. 

PSS Sleman Makin Percaya Diri Usai Benamkan Arema FC

Keputusan keluar sementara dari Surabaya ini, lanjut Chairul, diharapkan bisa membuat pemain lebih konsentrasi dalam menjalani program latihan. 

“Selain mencari suasana baru, dengan berlatih di Yogya nanti, kami berharap pemain bisa lebih fokus dan bersemangat menjalani program latihan yang diberikan oleh pelatih,” harapnya. 

Cerita Kevin Gomes Cetak Gol Perdana Untuk PSS Sleman

Selain menjalani TC, Persebaya juga berencana untuk melakukan satu kali laga uji coba melawan klub lokal. Belum diketahui klub mana yang akan dijadwalkan bertanding dengan Persebaya selama TC. 

Sementara itu, Pelatih Persebaya, Alfredo Vera, mengatakan salah satu lawan yang akan diajak bertanding adalah PSS Sleman yang pernah diundang ke Surabaya dalam laga celebration game beberapa waktu lalu.

"Kami ajak PSS Sleman uji coba lagi, waktunya masih kami bicarakan," ujarnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya