Launching Tim, Klub Liga 2 Ini Bikin Pengajian

Para pemain PSS Sleman di musim 2017.
Sumber :
  • http://pss-sleman.co.id/

VIVA – Setelah PS Tira merilis skuat untuk Liga 1 2018 dan menggunakan Stadiun Sultan Agung Bantul sebagai kandang, kini giliran PS Sleman atau PSS yang akan meluncurkan tim yang akan berlaga pada Liga 2 2018.

Borneo FC Raih 8 Kemenangan Beruntun, PSS Sleman Jadi Korban

Launching skuat PSS akan digelar di awal April 2018. Berbeda dengan peluncuran tim lain yang mewah, PSS memilih konsep acara yang sederhana yaitu dengan pengajian.

"Ya mungkin sekitar tanggal 5 April 2018. Tapi masih perlu dibahas lagi formatnya nanti akan seperti apa,” ujar Manajer PSS, Sismantoro, Rabu, 21 Maret 2018. 

PSBS Biak Buka Suara Terkait Kerusuhan Suporter di Kandang Semen Padang

"Nanti kami rapatkan lagi dengan manajemen dan pelatih," lanjut Simantoro.

Selain acara launching tim, PSS juga masih disibukkan terkait kewajiban terdekat. Yaitu pendaftaran pemain ke PT Liga Indonesia Baru, selaku operator kompetisi. 

Liga 1 Musim Depan Berisi Wakil Seluruh Pulau

Pekan ini, PT LIB telah mengirim surat pemberitahuan kepada seluruh manajer klub Liga 2, bahwa pendaftaran pemain dimulai 21 Maret 2018 sampai 20 April 2018. 

Setiap klub minimal mendaftarkan 18 pemain dan maksimal 30 pemain. Dari jumlah tersebut, kuota untuk pemain usia di atas 35 tahun hanya tiga pemain. 

Pertandingan Persis Solo vs PSS Sleman.

Terkait hal itu, PSS rencananya akan mendaftarkan sebanyak 25 pemain. Jika saat ini telah mempunyai 24 pemain, maka tinggal menyisakan satu slot pemain. 

Satu slot tersebut, menurut Sismantoro, akan diperuntukkan untuk pemain depan. Kepala Desa Candibinangun itu menyebut, manajemen saat ini masih terus mencari. 

“Baru pendekatan, kami harap bisa segera selesai pekan ini atau dalam waktu dekat,” ucapnya.

Manajemen dan pelatih menginginkan pemain yang sudah matang dan siap pakai. Striker yang dibidik kemungkinan adalah pemain senior yang sudah banyak 'jam terbang'. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya