PSM Vs Persela, Tuan Rumah Ingin Sapu Bersih

Para pemain PSM Makassar
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Yusran Uccang/kye/18

VIVA – PSM Makassar akan menjamu Persela Lamongan dalam laga pekan ketiga Liga 1 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Jumat 6 April 2018. Tim tuan rumah menargetkan kemenangan pada pertandingan itu.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

PSM sudah dua kali memetik kemenangan. Korban pertama mereka adalah PSIS Semarang. Kemudian giliran Perseru Serui diterkam di kandangnnya sendiri.

Pelatih PSM, Robert Rene Alberts, amat percaya diri dengan kemampuan anak asuhnya. Pelatih asal Belanda itu menginginkan Juku Eja menjadi tim pertama yang meraih sembilan poin di tiga laga awal.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

“Kami sebagai tuan rumah tentu memiliki motivasi lebih karena ingin menjadi satu-satunya tim yang mampu mengumpulkan sembilan poin dalam tiga pertandingan awal," kata Rene Alberts, dikutip dari laman Liga-Indonesia.

Winger PSM Makassar, Zulham Malik Zamrun

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Guna memenuhi target sapu bersih tiga pertandingan awal, PSM akan menurunkan skuat terbaik yang dimiliki. Kebetulan gelandang andalannya, Wiljan Pluim sudah pulih dari cedera.

“Proses penyembuhan Willy (Pluim) terbilang cepat. Saya pastikan akan memainkannya pada pertandingan nanti," tutur Rene Alberts. (mus)

Salah satu fasilitas berbeda yang ada di Stadion Gelora Bung Karno adalah VVIP Lounge. Makan-makan sambil duduk di kursi terbaik. Penasaran? Cek di Matchday Vlog.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya