PSMS Medan Dilanda Badai Cedera

Bek PSMS Medan, Reinaldo Lobo.
Sumber :
  • https://www.instagram.com/psmsmedanofficial

VIVA - Beberapa penggawa PSMS Medan terpaksa harus mendapat perawatan lebih usai dibekap cedera. Ini setelah melakoni pertandingan menghadapi Persija Jakarta di pekan ketiga Liga 1.

PSMS Medan Tetap All Out Hadapi PSIM Yogyakarta

Kendati mampu menekuk lawannya, kemenangan tersebut harus dibayar mahal karena dua pemain dari tim berjuluk Ayam Kinantan tersebut mendekap cedera, yakni kiper PSMS, Abdul Rohim dan bek asing asal Brazil, Reinaldo Lobo.

"Lobo cedera ringan hanya memar kemarin habis pertandingan, Insya Allah lawan PSIS Semarang dia main. Kalau Rohim cedera lutut," kata Dokter Tim PSMS, Indra Feriadi di Medan, Senin 9 April 2018.  

PSMS Medan Gagal Promosi ke Liga 1, Begini Kata Legimin Raharjo

Namun, Indra belum bisa memastikan tentang lebih detail cedera yang dialami Abdul Rohim. Pasalnya, mereka masih menunggu hasil pemeriksaan lutut dari kiper asal Kabupaten Labuhanbatu Utara tersebut.

"Kita belum bisa pastikan berapa lama Rohim absen. Tapi misalnya kemungkinan terburuk yakni Anterior Cruciate Ligament (ACL) bisa sampai berbulan-bulan. Tapi masih dugaan awal. Namun, kalau misalnya hanya memar saja, kurang lebih harus beristirahat 6 hingga 10 pekan," ungkap Indra.

Legimin Raharjo Kecewa PSMS Medan Cuma Imbang Lawan Semen Padang

Sementara itu, dengan cederanya Abdul Rohim dan Reinaldo Lobo menambah daftar pemain yang harus menepi akibat cedera di skuat Ayam Kinantan. Sebelumnya, PSMS telah kehilangan dua pemain yang dibekap cedera yakni, Fredyan Wahyu dan Antoni Putro Nugroho.

"Kondisi Fredyan Wahyu saat ini lebih bagus diistirahatkan dulu karena proses penyembuhan sudah masuk ke fase 70 hingga 80 persen. Jadi kalau dipaksa main makin memburuk kondisinya. Sementara, Antoni menurut informasi dari fisioterapis kurang lebih membutuhkan waktu 2 minggu lagi. Memang katanya ada beberapa titik yang cederanya lumayan pada bagian paha," tandas Indra.

Frets Butuan kala membela PSMS melawan Persib

Bukan Persib Vs Persija, Inilah Duel El Clasico Indonesia Sesungguhnya

Banyak yang menyebut duel Persib Bandung melawan Persija Jakarta sebagai El Clasico Indonesia. Itu karena tensi tinggi setiap kedua tim bertemu.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2024