Pelatih Persib Puji Performa Igbonefo

Pemain Persib
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)

VIVA –  Persib Bandung meraih hasil positif di pekan ke lima Liga 1 setelah membungkam Borneo FC 3-1. Pertandingan tersebut digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu 21 April 2018.

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

Kemenangan Maung Bandung tak lepas dari kekompakan dan kerja keras para pemain di lapangan, tak terkecuali Victor Igbonefo. Pemain naturalisasi ini tampil apik menjaga pertahanan Persib.

Kinerja Igbonefo di laga tersebut juga dipuji pelatih Persib, Mario Gomez. Dia mengaku puas dengan pefroma Igbonefo meski lama absen akibat mengalami cedera.

Respons Pelatih Persib Usai Championship Series Liga 1 Dipastikan Pakai VAR

"Saya sangat puas dengan penampilannya karena dia pemain bagus, berkarakter dan berpengalaman, dia pemain bagus untuk tim," ujar Gomez usai pertandingan.

Di lini belakang, Igbonefo berduet bersama Bojan Malisic. Mereka berhasil mematikan pergerakan dua penyerang andalan Pesut Etam yakni Titus Bonai dan Lerby Eliandry.

Persib Bandung Tetap Waspadai Borneo FC yang Pincang

Kendati begitu, pelatih asal Argentina ini enggan mengecilkan peran bek lain seperti Al Amin Fisabillah. Dengan hadirnya Igbonefo, otomatis pertahanan Maung Bandung semakin solid.

"Tapi saya juga puas dengan penampilan Sabil (Fisabillah) di dua laga sebelumnya, dia pemain yang bagus dan masih muda. Ini jadi laga penting buat Victor maupun tim ini, dia bekerja sangat baik dengan Bojan," ungkapnya.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memberikan pujian atas pencapaian Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024