Drama 7 Gol, Sriwijaya FC Bawa Pulang 3 Poin

Para pemain Sriwijaya FC
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA – Pekan ketujuh Liga 1 antara Bali United vs Sriwijaya FC berlangsung seru. Bermain di Stadion Kapten I Wayang Dipta, Sriwijaya mencuri poin penuh dengan meraih kemenangan 4-3 Sabtu, 5 Mei 2018. 

Hasil Liga 1: Bali United Lolos ke Championship Series Usai Tekuk Persebaya Surabaya

Sriwijaya FC kini mengoleksi 10 poin dan berada di peringkat enam besar. Sedangkan Bali United di posisi tujuh dengan sembilan angka.

Penyerang Bali United, Ilja Spasojevic membuktikan ketajamannya pada menit 13. Sundulan Spasojevic berhasil membobol gawang Sriwijaya FC yang dikawal Teja Paku Alam. 

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Hamka Hamzah menyamakan kedudukan 1-1 pada menit 27. Hamka membobol gawang Bali United melalui sundulan setelah memanfaatkan umpan dari tendangan bebas Alberto Goncalves. 

Bali United kembali unggul lima menit jelang babak pertama usai. Bek Sriwijaya FC Alvin Tuasalamony melakukan gol bunuh diri, setelah ia gagal mengantisipasi tendangan bebas pemain Bali United. 

Spanduk Sindiran Suporter Bali United untuk Bhayangkara FC: Degradasi Karma 2017

Penyerang Sriwijaya FC, Alberto Goncalves kembali membuat kedudukan menjadi 2-2. Tendangan kaki kananya gagal diantisipasi oleh Wawan Hendrawan. 

Usai turun minum kedua tim tidak mengendurkan serangan. Laskar Wong Kito berhasil unggul pada menit 54, melalui Dhzalilov setelah tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti tidak mampu diselamatkan oleh Wawan Hendrawan.

Serdadu Tridatu berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3 pada menit 56. Gol tersebut dicetak Stefano Lilipaly melalui tendangan penalti, setelah Mahamadou N'Diaye handball di kotak terlarang. 

Hamka Hamzah menjadi pahlawan bagi Sriwijaya pada menit 90+2. Ia memanfaatkan kemelut di depan gawang Bali United untuk dikonversi menjadi gol, skor menjadi 4-3. 

Susunan pemain:

Bali United: Wawan Hendrawan; Ricky Fajrin, A. Wiantara, Demerson, A. Wijaya, Nick van der Velden (Yabes Roni 46'), Fadil Sausu, M Krkotic (Hamdi 86'), A. Agung, Stefano Lilipaly, Ilja Spasojevic

Sriwijaya FC: Teja Paku Alam; Alvin Tuasalamony, Mahamadou N'Diaye, Hamka Hamzah, M. Merauje, Makan Kanote, Esteban Vizcarra (M Iskandar 83'), Adam Alis, Yoo Hyun-Goo, M. Dzhalilov. Alberto Goncalvez

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya