Bek Persebaya: Jangan Biarkan Teroris Memecah Belah Kita

Arthur Irawan menjalani sesi trial bersama Persebaya Surabaya
Sumber :
  • Twitter/@persebayaupdate

VIVA – Insiden teror bom di Surabaya dalam dua hari terakhir membuat publik geram. Tak terkecuali bek Persebaya, Arthur Irawan.

Persebaya Surabaya Main Imbang Melawan Persita Tangerang

Arthur meminta kepada publik untuk tetap menjaga kekompakan. Menurutnya, serangan teroris hanya bertujuan untuk memecah belah masyarakat.

"Kita harus bersatu dan menjaga kekompakan," ujar Arthur, seperti dikutip dari liga-indonesia, Senin 14 Mei 2018.

Persebaya Surabaya Waspadai Kekuatan Persita Tangerang

"Jangan biarkan aksi teroris memecah cinta dan rasa percaya kita terhadap satu sama lain," imbuhnya.

Manajemen Persebaya sudah menyampaikan rasa duka mendalam kepada korban teror bom kali ini. Mereka mengutuk keras dan mengajak warga Surabaya berani melawan.

Kinerja Buruk Wasit Tak Bikin Persebaya Patah Semangat

"Keluarga besar Persebaya Surabaya turut berduka atas jatuhnya korban akibat insiden bom di beberapa titik di Surabaya. Persebaya juga mengutuk keras segala tindakan pengecut dan tidak manusiawi ini!"

Imbas dari serangan teror bom, laga Persebaya melawan Persib Bandung di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu 19 Mei 2018 jadi tak menentu. Sebab, manajemen masih harus membahasnya dengan kepolisian. (ren)

Persita Tangerang vs Persebaya Surabaya

Persebaya Ditahan Imbang Persita, Pemain Ini Jadi Sorotan

Persebaya memiliki peluang lebih banyak. Bahkan kiper Persita Rendy Oscario tercatat empat kali melakukan penyelamatan krusial.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2022