Jumpa Mitra Kukar, Laga Sentimental Pelatih Bhayangkara FC

Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Bhayangkara FC akan menjamu Mitra Kukar dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-9, Kamis 17 Mei 2018, di Stadion PTIK. Laga ini menjadi laga yang sentimental bagi pelatih The Guardian, Simon McMenemy.

Persik Kediri Lapor Satgas Anti Mafia Bola Usai Dibantai Bhayangkara FC

Bagaimana tidak, sebelum menangani Bhayangkara, Naga Mekes pernah merasakan hasil racikan pria asal Skotlandia itu. Namun, kebersamaan mereka belum bisa menjadikan Mitra Kukar sebagai juara.

"Ini akan jadi laga yang sentimental karena saya bertemu tim dengan tim yang pernah saya tangani sebelumnya, banyak wajah yang saya kenal di sana," kata McMenemy jelang pertandingan.

Persik Kediri: Tindakan yang Mencoreng Marwah Sepakbola Tak Dapat Diterima

McMenemy pun berharap anak-anak asuhnya bisa meneruskan tren positif di kandang pada laga nanti. Sebelumnya, Paulo Sergio cs menang telak atas PS Tira dengan skor 4-2.

Melihat hasil tersebut, McMenemy berharap bisa menjadikan Stadion PTIK menjadi tempat yang angker bagi tim lawan.

Persik Kediri Minta Maaf Usai Kena Bantai Bhayangkara FC

"Melawan Mitra di sini, dengan modal kami pernah mendapat hasil bagus saat melawan PS TIRA, saya harap bisa kembali mendapat hasil bagus di kandang," ujar McMenemy.

"Mitra Kukar tim yang bagus dan baru saja mendapat hasil positif ketika melawan Bali United. Kami akan berusaha mendapatkan kemenangan untuk menjadikan PTIK angker," jelasnya. (one)

Bhayangkara FC vs Persik Kediri

Ada Sosok Mencurigakan saat Pertandingan Persik Vs Bhayangkara FC

Satgas Antimafia Bola telah menerima laporan dari Persik Kediri tentang adanya dugaan pengaturan skor.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024