Persija Jeblok, Persipura Enggan Pandang Sebelah Mata

Peter Butler
Sumber :
  • Yudhi Maulana/ VIVA

VIVA – Persipura Jayapura akan melakoni laga panas kontra Persija Jakarta di lanjutan ajang Liga 1. Laga tersebut akan dihelat pada Jumat 25 Mei 2018 mendatang.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Datang dengan status tim tamu, Persipura sebenarnya diunggulkan jadi pemenang. Mereka punya modal positif sebab di laga terakhir sukses mengandaskan tim kuat, Madura United, dengan skor telak 6-0.

Hasil tersebut membuat mereka sementara memuncaki klasemen Liga 1 dengan 17 poin dari sembilan laga. Berbanding terbalik dengan Macan Kemayoran yang sedang mengalami periode buruk.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Mereka meraih empat kekalahan beruntun di semua ajang. Meski demikian, pelatih Mutiara Hitam, Peter Butler, mengaku tetap mewaspadai kekuatan Persija.

Persipura Jayapura

Berharap Putus Tren Negatif, Persija Malah Tampil Pincang Vs Persikabo

"Kita tahu bagaimana Persija bermain. Pasti akan sulit menghadapi Persija karena mereka akan bermain di kandang. Tapi, kami sudah menyiapkan rencana untuk pertandingan ini," kata Peter kepada VIVA.

"Saya berharap bisa meraih tiga poin. Kami akan tampil menyerang di laga nanti dan pulang dengan kemenangan," lanjut dia. (one)

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Persib Bandung bakal bersua Madura United dalam lanjutan Liga 1 malam hari ini. Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengungkapkan hal ini.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2022