Pelatih Ungkap Penyebab Persela Dibantai Sriwijaya FC

Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rahmat Noto (17/12/2017)

VIVA – Juru taktik Persela Lamongan, Aji Santoso, mengakui keunggulan Sriwijaya FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Sabtu 2 Juni 2018. Bagi Aji, Sriwijaya FC layak meraih kemenangan 5-1 atas tim yang ia besut.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

"Di laga ini penampilan pemain Sriwijaya FC sangat bagus. Permainan mereka sangat terorganisir dan kemenangan memang layak diraih tuan rumah," kata Aji, seusai laga.

Menurut Aji, bukan hanya permainan tuan rumah yang lebih baik, faktor lain kekalahan timnya karena terlambat panas. Apalagi di babak pertama, barisan pertahanan Arif Satria cs sangat longgar hingga mudah ditembus para penyerang Sriwijaya FC.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Tiga gol Laskar Wong Kito yang tercipta di babak pertama diakui Aji cukup berperan meruntuhkan mental anak asuhnya.

"Babak pertama terlihat kami tidak berkembang. Selama paruh babak Persela tidak tampil sebagaimana mestinya. Permainan kami baru mulai berkembang di babak kedua namun semuanya sudah terlambat," terang Aji.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Minimnya kedalaman skuad juga berimbas pada performa tim secara keseluruhan. Dengan keterbatasan jumlah pemain, mantan pelatih Arema FC itu tidak dapat menyiapkan alternatif strategi ketika tim lawan lebih mendominasi.

Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso.

"Kami tidak punya cukup banyak pemain. Dan dari 12 laga ada beberapa pemain yang selalu tampil penuh yang berimbas pada kondisi fisik. Mereka terlihat kelelahan, terutama pemain asing," ungkap Aji.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya