Jadwal Siaran Langsung Sepakbola, Kamis 7 Juni 2018

Pemain Persela Lamongan, Diego Assis
Sumber :
  • VIVA/Rahmad Noto

VIVA – Dua pertandingan sengit dalam lanjutan Liga 1 akan digelar tengah pekan ini, Kamis 7 Juni 2018. Salah satunya, Madura United akan menantang Bhayangkara FC.

Dihantui Degradasi, Bhayangkara FC Tolak Menyerah Lawan Persib Bandung

Pertandingan antara juara bertahan Liga 1, Bhayangkara FC dengan Madura United itu akan berlangsung di PTIK Stadium, Kamis malam nanti (20.30 WIB).

Bhayangkara FC butuh kemenangan demi memperbaiki posisi di papan klasemen. Bhayangkara FC saat ini masih tercecer di posisi 10 dengan 16 poin.

Persib Bandung Hadapi Bhayangkara FC dalam Kondisi Pincang

Sementara Madura United yang ada di posisi 6 juga dalam misi bangkit. Sebab Madura United tidak pernah menang di empat laga terakhir (2 imbang, 2 kalah).

Sementara itu, di saat yang sama, laga yang tidak kalah menariknya adalah duel antara Persela Lamongan dengan Mitra Kukar di Stadion Surajaya.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Liga 1

Persela saat ini berada di posisi 7 dengan 17 poin. Hanya unggul satu poin dari Mitra Kukar yang membayangi di posisi 8 dengan koleksi 16 poin.

Berikut ini jadwal siaran langsung sepakbola di ajang Liga 1 seperti dilansir dari laman resmi kompetisi:

Kamis, 7 Juni 2018
20.30 WIB    Bhayangkara FC vs Madura United    Indosiar
20.30 WIB    Persela Lamongan vs Mitra Kukar    O Channel

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya