Lawan Tim Papan Atas, Kapten PSMS Tak Gentar

Kapten PSMS Medan, Legimin Raharjo
Sumber :
  • VIVA / Uga Andriansyah

VIVA – PSMS Medan saat ini tengah dalam kondisi memprihatinkan. Sebab, rekor buruk selalu kalah dari lima pertandingan sebelumnya membuat Ayam Kinantan terpuruk di dasar klasemen Liga 1. 

Bukan Persib Vs Persija, Inilah Duel El Clasico Indonesia Sesungguhnya

Memasuki pekan ke-17, PSMS kembali harus mendapat ujian berat. Kali ini tim Ayam Kinantan akan bersua dengan tim yang berada di posisi kedua klasemen Liga 1, yakni PSM Makassar di Stadion Teladan, Medan, Senin 23 Juli 2018.

Namun, sang legenda hidup sekaligus kapten PSMS, Legimin Raharjo tak takut status tim Juku Eja yang berada di papan atas klasemen. Menurutnya, penggawa PSMS siap tampil habis-habisan demi mendulang poin penuh. 

PSMS Medan Tetap All Out Hadapi PSIM Yogyakarta

"Persiapan sudah maksimal, tinggal fokus dan kerja keras karena lawan kita tim papan atas klasemen. Kalau kita mau ambil poin ya harus kerja keras," kata Legimin kepada VIVA, Minggu malam 22 Juli 2018. 

Peluang untuk keluar dari zona degradasi semakin tipis karena di pertandingan kontra Juku Eja, kubu PSMS hanya mengandalkan dua pemain asing yakni, Reinaldo Lobo dan Wilfried Yessoh.

PSMS Medan Gagal Promosi ke Liga 1, Begini Kata Legimin Raharjo

Sehari jelang laga kontra PSM, pihak manajemen PSMS mencoret satu pemain asing asal Uzbekistan, Dilshod Sharofetdinov. Namun, lagi-lagi Legimin tetap yakin memetik poin meski Ayam Kinantan kehilangan Dilshod di lini tengah. 

"Mau tidak mau kita harus siap dengan itu. Walaupun dia tidak dicoret dia tetap gak bisa main karena dapat sanksi," ucap pemain dengan nomor punggung 24 ini. 

Legimin berharap para suporter datang ke stadion memberikan suntikan dukungan pada saat menghadapi PSM. Dia juga tak menampik saat ini sedang memikul beban yang berat melihat situasi PSMS di klasemen Liga 1. 

"Setiap pertandingan selalu optimis. Mudah-mudahan bisa menang. Untuk para suporter tetap solid, dan terus dukung PSMS. Hijaukan Stadion Teladan karena itu merupakan motivasi untuk kami para pemain," ucap Legimin.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya