Persib Bawa 15 Pemain di Piala Indonesia, PSKC Tak Merasa Diuntungkan

Pemain Persib menjalani sesi latihan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)

VIVA – Persib Bandung akan melakoni laga tunda Piala Indonesia melawan PSKC Cimahi. Pertandingan akan digelar di Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya, Rabu 15 Agustus 2018.

Juara Baru Lahir di Piala Presiden Esports 2023

Pada laga tersebut, Maung Bandung tidak memboyong skuat terbaiknya dan hanya membawa 15 pemain. Itu menyusul instruksi pelatih Mario Gomez yang lebih memilih mengistirahatkan sejumlah pemainnya usai menghadapi Mitra Kukar.

Meski membawa 15 pemain, PSKC tak merasa diuntungkan. Patriana Purwa selaku Manajer PSKC, menilai Persib tetaplah tim kuat dengan bermaterikan pemain bintang di setiap lini.

Turnamen Esports Diharapkan Beri Kontribusi untuk Perkembangan SDM

"Siapapun lawan akan dihadapi di lapangan. Kalau masalah 15 pemain, ya itu urusan Persib, bukan kami. Yang jelas kalau sudah di lapangan, dilawan," kata Patriana.

Lebih lanjut, Patriana memasang target realistis di pertandingan nanti. Mengingat kedua tim bermain di kasta berbeda. PSKC bertanding di Liga 3, sedangkan Persib berada di Liga 1.

Menteri BUMN Erick Thohir Dianggap Layak Pimpin PSSI, Ini Alasannya

Namun, tak menutup kemungkinan PSKC bisa meraih kemenangan. Menurut Patriana, anak-anak asuhnya dalam motivasi tinggi usai meraih juara di zona Jawa Barat.

"Kita mencoba bertahan selama mungkin di Piala Indonesia, minimal bisa menyulitkan Persib. Motivasi anak-anak sangat besar, apalagi kemarin juara zona Jawa Barat. Motivasi berlebih," tuturnya. 

Disinggung mengenai izin pertandingan, Patriana memastikan pihaknya sudah mendapatkan restu dari pihak kepolisian. "Ingsya Allah sudah oke, dari izin stadion, 99 persen siap," tegasnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya