Gol Saldi Bawa PSM Unggul Atas Sriwijaya FC di Babak I

Aksi winger PSM Makassar, Zulham Malik Zamrun
Sumber :
  • Liga-Indonesia.id

VIVA - PSM Makassar sementara unggul atas Sriwijaya FC di babak pertama laga lanjutan Liga 1 di Stadion Andi Mattalatta, Minggu 23 September 2018. Tuan rumah unggul 1-0 atas Sriwijaya.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

PSM langsung tampil menekan pertahanan Sriwijaya, akan tetapi tim tuan rumah belum mendapatkan peluang yang bagus. Sementara itu, tim tamu masih kesulitan menembus lini belakang PSM.

Tuan rumah akhirnya mampu memecahkan kebuntuan mereka di menit 21 melalui gol dari Saldi. Mendapatkan umpan dari Rizky Pellu, Saldi langsung melepaskan tembakan kencang kaki kanannya.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Bola yang mengarah ke sudut kiri atas Sriwijaya pun tak mampu diamankan oleh kiper Teja Paku Alam. Keunggulan 1-0 membuat PSM kian nyaman menguasai jalannya pertandingan.

Menit 32, Esteban Vizcarra mendapatkan kartu kuning karena melakukan pelanggaran berat. Hingga babak pertama usai, skor tetap 1-0 untuk keunggulan PSM.

Berharap Putus Tren Negatif, Persija Malah Tampil Pincang Vs Persikabo

Susunan Pemain
PSM Makassar:
Rivki Mokodompit, Steven Paulie, Zulkifli Syukur, Abdul Rahman, Muhammad Jamal, Wiljan Pluim, Ferdinand Sinaga, Rizky Pellu, Marc Klok, Saldi, Alessandro ferrira

Sriwijaya FC: Teja Paku Alam, Alan Henrique, Zalnando, Marchkho Merauje, Alhadji Adamou, Yoo Hyun-Goo, Esteban Vizcarra, Manuchekhr Dzhalilov, Nur Iskandar (Yogi Rahadian '26), Zulfiandi, Beto Goncalves

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Persib Bandung bakal bersua Madura United dalam lanjutan Liga 1 malam hari ini. Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengungkapkan hal ini.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2022