Usai Tunjuk Pelatih Anyar, Sriwijaya Bentuk Tim SAR Hindari Degradasi

Tim SAR bentukan Sriwijaya FC.
Sumber :
  • VIVA/Sadam Maulana (21-10-18)

VIVA – Sriwijaya FC terus berbenah demi menyelamatkan diri dari zona degradasi. Setelah menunjuk Angel Alfredo Vera sebagai pelatih anyar, Laskar Wong Kito membentuk tim SAR yang dibebani dengan sejumlah tugas.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

"Saya sebagai gubernur harus mengambil sikap karena posisi Sriwijaya FC saat ini ada di ambang batas yang mengkhawatirkan. Sriwijaya FC ada di posisi ke-14 dan sangat dekat dengan zona degradasi," kata Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru di Palembang, Minggu 21 Oktober 2018.

Sama seperti namanya, Tim SAR yang dibentuk Deru memiliki tugas utama sebagai penyelamat. Tim SAR ini merupakan sebuah singkatan. Hanya saja, Deru enggan mengungkapkan. "Untuk kepanjangannya cukup saya saja yang tahu," ujarnya.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Tim SAR akan dikomandoi mantan Gubernur Sumatera Selatan, Syahrial Oesman, sekaligus penggagas terbentuknya Sriwijaya FC. Sosok berpengalaman lain yang turut terlibat ialah Hendri Zainuddin, mantan Manajer Sriwijaya FC.

Keduanya akan dibantu Manajer Sriwijaya FC saat meraih double winners pada musim 2007-2008, MC Bariyadi dan Manajer tim saat ini, Ucok Hidayat.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Mengenai tugas tim SAR ialah akan melakukan kajian yang komprehensif terkait upaya penyelamatan Sriwijaya FC, baik dari kalangan suporter, pengurus lama dan pengurus saat ini. Tim SAR akan menunjuk konsultan independen untuk melakukan audit terkait anggaran maupun kinerja manajemen dan pemain. Tim SAR juga mendorong dilakukannya rapat umum pemegang saham atau RUPS terlaksana secepatnya. 

"Ditambah dengan tugas dan strategi lain dalam upaya menyelamatkan Sriwijaya FC, setelah melakukan kajian dan audit, saya akan langsung minta hasilnya. Saya akan lihat apa yang harus dilakukan," jelas Deru.

Selain membentuk Tim SAR, Deru juga membentuk Tim Prestasi. Tugas jarak pendeknya ialah sama seperti Tim SAR untuk menyelamatkan Sriwijaya FC dari zona degradasi dan bertahan di Liga 1.

Sementara untuk jangka panjang, tugas Tim Prestasi ialah untuk mengembalikan identitas Sriwijaya FC sebagai tim besar yang disegani. Bahkan dapat mengulangi prestasi Laskar Wong Kito sepuluh tahun yang lalu ketika meraih double winners.

"Saya juga meminta agar untuk tidak mencaci maki manajemen lama. Mereka sudah bekerja keras. Mungkin itu sudah batas kemampuan dan belum sepenuhnya harapan masyarakat yang sangat antusias ini belum terakomodir," jelasnya. (ren)
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya