Hadapi Persija, PS Tira Janji Tampil Habis-habisan

Nilmaizar.
Sumber :
  • VIVA/Daru Waskita (3-8-2017)

VIVA - PS Tira harus menjalani laga berat melawan Persija dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-30 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, pada Sabtu, 10 November 2018.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Di laga tersebut, PS Tira sangat membutuhkan poin penuh demi bertahan di Liga 1 musim depan. Dan, Pelatih PS Tira, Nil Maizar, berjanji akan menampilkan skuat terbaiknya agar tim asuhannya tersebut bisa mengakhiri rekor ketika menghadapi Persija.

Sebab, dalam tujuh pertemuan terakhir antara PS Tira melawan Persija, pasukan The Young Warriors belum pernah menang dan selalu kalah baik saat di laga tandang maupun kandang.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

"Seluruh pemain dalam kondisi sehat tidak ada yang di skorsing dan cedera. Kami harus menampilkan permainan terbaik demi keluar dari zona degradasi," kata Nil Maizar, dalam jumpa pers di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jumat, 9 November 2018.

"Saya harus memotivasi anak-anak untuk bisa berbuat sesuatu. Semoga kami bisa mengakhiri rekor tak pernah menang saat lawan Persija," tuturnya.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Lebih lanjut, eks pelatih Timnas Indonesia ini mengakui bahwa misi PS Tira untuk keluar dari zona degradasi sangat berat. Namun, Nil Maizar tetap optimistis skuat besutannya bisa menjinakkan Macan Kemayoran.

"Pekerjaan kami untuk keluar dari zona degradasi sangat tidak mudah, makanya kami harus full konsentrasi. Apalagi, Persija sedang bagus dan PS Tira sedang dalam zona degradasi," ungkapnya.

"Kami sudah mengetahui Persija akan main seperti apa. Dan, kami sudah menyiapkan strategi untuk mengadang kekuatan dari Persija," ujarnya menambahkan.

Hingga kini, posisi PS Tira di klasemen sementara Liga 1 masih berada di urutan ke-17 dengan koleksi 35 poin dari 28 laga yang sudah dijalaninya. Sedangkan, Persija menempati peringkat ke-3 dengan raihan 48 poin.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya