Babak I, Bhayangkara FC Belum Mampu Bobol Gawang Persipura

Pertandingan PS TIRA kontra Bhayangkara FC
Sumber :
  • Liga-Indonesia.id

VIVA – Babak pertama, Bhayangkara FC menguasai pertandingan namun gagal mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga 1. Bermain di Stadion PTIK, Jakarta, kedua tim bermain imbang 0-0. 

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Pemain Bhayangkara FC, Sani Rizki pada menit 16 melakukan serangan dari sisi sayap kanan. Namun, umpan silangnya masih diblok oleh pemain Persipura.

Empat menit berselang, Vendry Mofu, pemain Bhayangkara FC memiliki peluang. Tendangan kaki kirinya tidak tepat sasaran. 
 
Kiper Persipura, Dede Sulaiman melakukan penyelamatan. Tendangan Herman Dzumafo pada menit 25 masih bisa ditangkap oleh Dede Sulaiman. 

'PS TNI' dan 'PS Polri' Degradasi dari Liga 1

Persipura melakukan serangan pada menit 40. Tapi tendangan dari Boaz Solossa tidak menemui sasaran.  

Geladang Persipura, Muhammad Tahir mencoba melalui tendangan keras dari luar kotak penalti pada menit 41. Tapi tendangan Tahir, masih tepat dipelukan kiper Bhayangkara FC, Wahyu Tri Nugroho. 

Spanduk Sindiran Suporter Bali United untuk Bhayangkara FC: Degradasi Karma 2017

Susunan Pemain:

Bhayangkara FC: Wahyu Tri Nugroho; Dany Saputra, Indra Kahfi, Adam Alis, Lee Yujun, Sani Rizki, Vendry Mofu, Alsan Sanda, Herman Dzumafo, Jajang Mulyana, Wahyu Subo Seto

Persipura Jayapura: Dede Sulaiman; B.V. Telaubun, Marcio Rozario, Muhammad Tahir, Ricardo Salampessy, Yustinus Pae, Elisa Basna, Ian Louis Kabes, Imanuel Wanggai, Boaz Solossan, Gunansar Mandowen

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya