Tandang ke Markas Arema, Sriwijaya FC dalam Kondisi Pincang

Striker Sriwijaya FC, Rizky Ramadhana
Sumber :
  • liga-indonesia.id

VIVA - Perjuangan Sriwijaya FC untuk tetap bertahan di kompetisi Liga 1 akan terasa berat. Di pekan pamungkas, Laskar Wong Kito bakal tampil pincang karena dipastikan tidak diperkuat Zulfiandi dan Manuchekhr Dzhalilov.

PSS Sleman Fokus ke 3 Laga Terakhir demi Hindari Degradasi

Kedua pemain itu harus absen dalam laga kontra Arema FC di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu 9 Desember 2018, bukan karena cedera atau akumulasi kartu. Zul dan Dzhalilov tidak ambil bagian di pekan terakhir Liga 1 karena sudah meminta izin.

Zul memilih absen karena harus menemani sang istri yang tengah menunggu proses persalinan. Di sisi lain, Dzhalilov harus menepi karena sudah pulang ke, Tajikistan, untuk menemui istri dan keluarga.

Hajar Arema FC, Modal PSS Sleman Selamat dari Degradasi

"Zulfiandi harus menunggui proses persalinan anak keduanya. Karena saat anak pertamanya lahir dia sudah tidak mendampingi," ungkap pelatih Sriwijaya FC, Angel Alfredo Vera, Jum'at 7 Desember 2018.

Tanpa kehadiran Zulfiandi di lini tengah Sriwijaya FC memaksa kapten tim Yu Hyun Koo berjuang lebih ekstra. Pasalnya, di dalam skuat Laskar Wong Kito saat ini hanya menyisakan Yu Hyun Koo sebagai gelandang bertahan murni.

PSS Sleman Makin Percaya Diri Usai Benamkan Arema FC

Sementara absennya Dzhalilov akan mengurangi daya gedor Elang Andalas. Apalagi, pemain terbaik Piala AFC 2017 itu tengah berada dalam top performa dengan selalu mencetak gol di dua laga terakhir.

Meski demikian, Alfredo Vera tetap optimis tim yang dia besut dapat memenangkan pertandingan melawan Singo Edan. Karena untuk memastikan Sriwijaya FC tidak terdegradasi, satu-satunya jalan ialah wajib meraih kemenangan.

"Kita memahami dan menghormati keputusan mereka. Kita akan berjuang dengan skuat yang ada. Kami optimis bisa meraih kemenangan di laga terakhir," ujar Vera.

Sriwijaya FC saat ini telah bertolak menuju Malang. Minus Zulfiandi dan Dzhalilov, Alfredo Vera membawa serta 18 pemain. Dari daftar nama yang dirilis, mayoritas hampir sama dengan line up pemain yang bertarung menghadapi Mitra Kukar.

Berikut daftar nama pemain Sriwijaya FC yang dibawa ke Malang:
Teja Paku Alam, Dikri Yusron (penjaga gawang); Marckho Meraudje, Ahmad Faris, Zalnando, Goran Ganchev, Alan Henrique, Mohamadou Al Hadji, Jeki Arisandi, Beri Rahmada, Hambali Tolib, Yu Hyun Koo, Yogi Rahadian, Nur Iskandar, Muhammad Ridwan, Esteban Vizcarra, Alberto Goncalves, Rizky Ramadhana. (day)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya