Pawai Juara Liga 1 Persija: Pestanya Warga Jakarta

Para pemain Persija Jakarta diarak demi merayakan gelar juara Liga 1
Sumber :
  • VIVA / Muhammad Nurhendra Saputra

VIVA – Sabtu 15 Desember 2018, kawasan Sudirman hingga Balai Kota DKI Jakarta didominasi warna oranye. Ratusan ribu pendukung Persija Jakarta, Jakmania, turun ke jalan merayakan gelar juara Liga 1 yang baru saja diraih oleh tim kesayangan mereka.

PKS Berterima Kasih kepada Anies-Cak Imin dan Merasa Bangga Jadi Koalisi Perubahan

Pukul 08.00 WIB, kawasan Gelora Bung Karno dipadati Jakmania. Jalanan menjadi macet karena, Jakmania tak henti-hentinya menari dan bernyanyi di tengah jalan, merayakan kesuksesan Persija juara Liga 1.

Ketika pawai dimulai, giliran kawasan Sudirman yang macet. Ratusan ribu Jakmania setia mengawal bus yang ditumpangi para pemain Persija menuju Balai Kota DKI.

Presiden PKS: Saatnya Pak Anies Mendukung Kader PKS untuk Maju di Pilkada DKI

Di tengah jalan, mereka pun bernyanyi, menari, bahkan menyalakan suar. Jalanan macet, namun atmosfer begitu luar biasa.

"Ini perayaan untuk rakyat. Acara ini kami ingin jadikan sebagai pesta rakyat," kata Gubernur DKI, Anies Baswedan, di Balai Kota, Sabtu 15 Desember 2018.

MK Tolak Gugatan Anies dan Ganjar, Rosan: Mari Bersatu Wujudkan Indonesia Emas

"Pesta ini bukan hanya untuk pemain, pelatih, dan manajemen Persija. Tapi, juga untuk Jakmania dan warga Jakarta. Insya Allah, kesuksesan ini, menjadi babak baru dalam perjalanan Persija," ujarnya berharap. (mus)

Sidang Putusan Sidang Perselisihan Hasil Pemilu 2024 di MK, Anies-Muhaimin

Terbuka untuk Bertemu, Anies Sebut Prabowo Bukan Musuh tapi Lawan

Anies Baswedan mengatakan ada peluang Prabowo Subianto mengundang dirinya untuk melakukan pertemuan usai putusan MK karena sebetulnya hanya lawan dalam pemilu.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024