Frets Butuan: Siapa Sih yang Tidak Mau Main di Persib

Pemain Persib Bandung, Frets Butuan
Sumber :
  • Dede Idrus (Bandung)/ VIVA

VIVA – Persib Bandung resmi mengikat kontrak Frets Butuan. Mantan pemain PSMS Medan ini pun sudah bergabung dalam latihan perdana tim di Stadion Arcamanik, Bandung, Senin 14 Januari 2019.

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

Frets mengaku bersyukur bisa menjadi bagian di tim berjuluk Maung Bandung itu. Dia direkrut sepaket bersama dua eks PSMS lainnya Erwin Ramdani dan Abdul Aziz.

"Pertama saya bersyukur untuk hari ini bisa menjalankan latihan dengan baik, saya bersyukur buat manajemen yang telah mempercayai saya bergabung dengan Persib," kata Frets kepada wartawan.

Respons Pelatih Persib Usai Championship Series Liga 1 Dipastikan Pakai VAR

Dalam latihan perdana ini, Frets merasa sedikit tegang. Namun, pemain berusia 22 tahun ini yakin ke depan bisa beradaptasi dengan para pemain Persib lainnya.

"Saya yakin berjalannya waktu bisa menyatu dengan tim in. Semoga saya di Persib bisa membantu tim ini dengan kekuatan dan kemampuan saya. Semoga Persib tahun ini bisa lebih baik," tuturnya.

Persib Bandung Tetap Waspadai Borneo FC yang Pincang

Frets mengaku sudah dihubungi manajemen Persib sejak Desember 2018 lalu. Tapi, dia belum bisa memutuskan, lantaran harus mendapat izin dari kesatuannya di TNI.

"Setelah mendapat izin saya putuskan di Persib saja, karena siapa sih yang tidak mau main di Persib, saya pribadi bangga, sampai sekarang enggak menyangka bisa main di sini," kata dia. (baw)

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memberikan pujian atas pencapaian Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024