Arema Resmi Rekrut 3 Pemain Lokal

3 Pemain anyar Arema, Sandi Firmansyah, Rachmat Latief, dan Ikhfanul Alam
Sumber :
  • VIVA / Lucky Aditya Ramadhan

VIVA – Arema FC menambah kekuatan di sektor lokal. Tiga pemain resmi mereka perkenalkan pada Selasa 15 Januari 2019.

Mereka yang baru saja diperkenalkan adalah Rachmat Latief, Sandi Firmansyah, dan Ikhfanul Alam. Ketiganya dikontrak manajemen Arema selama satu tahun.

Menariknya, ketiga pemain ini merupakan pemain di jantung pertahanan. Sandi merupakan kiper, sisanya adalah bek.

Gabungnya Sandi menjadi sorotan. Sebab, dengan kehadiran Sandi, persaingan di sektor kiper menjadi makin ketat.

"Semua kiper Arema berkualitas bagus. Menurut saya, tidak ada saingan karena kami satu keluarga. Kami harus berjuang sama-sama. Siapa yang main, tergantung pelatih," kata Sandi.

Di sisi lain, Ikhfanul mengaku begitu bahagia gabung Arema. Ikhfanul bukan muka lama di Arema.

Sebab, dia merupakan jebolan akademi Arema dan sempat singgah ke Bhayangkara FC.

"Saya dari dulu, setelah keluar dari akademi Arema dan daftar ke Polisi, punya keinginan kembali gabung ke Arema. Saya pribadi, gabung bersama Arema adalah cita-cita sejak kecil," ujar Ikhfanul. (ren)

Arema FC Dalam Motivasi Tinggi Saat Melawan PSM 
Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro

Widodo Cahyono Putro Ungkap Kunci Selamatkan Arema FC dari Degradasi

Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro menjadi tokoh sentral dalam upaya penyelamatan tim ini dari ancaman degradasi. Dia yang direkrut di pertengahan putaran kedua.

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024