Alasan Persib Nekat Mainkan Jupe saat Lawan Persipura

Bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto.
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus (21-04-19)

VIVA – Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, mengambil keputusan mengejutkan dengan menurunkan Achmad Jufriyanto saat menghadapi Persipura Jayapura, pekan lalu. Padahal, pemain yang akrab disapa Jupe itu baru kembali dari cedera. 

Dibantu Persija Jakarta, Persib Bandung Pastikan Tiket ke Championship Series

Bahkan, Jupe dipercaya tampil selama 90 menit penuh. Diketahui, pemilik nomor punggung 16 ini sempat mengalami cedera engkel saat masih berseragam tim asal Malaysia, Kuala Lumpur FA. 

Pelatih berkebangsaan Belanda ini mengatakan bahwa Jupe sudah melakukan recovery dengan baik selama ini. Sehingga, Robert berani menduetkan Jupe dan Bojan Malisic di lini belakang.

Nick Kuipers: Persib Bandung Harusnya Ungguli Persita 4-0 di Babak Pertama

"Saya memilih dia karena mempunyai pengalaman. Sebuah hal yang baik ketika ada pemain kembali dari cederanya, sangat positif bagi kami," kata Robert di Stadion Arcamanik, Bandung, Senin 20 Mei 2019.

Sementara itu, Jupe senang bisa menjalani debutnya bersama Maung Bandung. Mantan pemain Sriwijaya FC ini juga mampu menjaga timnya dari kebobolan. Di laga tersebut Maung Bandung menang telak 3-0.

Kunci Persita Tangerang Imbangi Persib Bandung meski 2 Kali Tertinggal

"Senang kembali ke lapangan setelah empat bulan pemulihan, persiapan selama 20 hari. Tidak ada traumatik, alhamdulillah saya sehat," tutur Jupe.

"Senang juga tampil di hadapan Bobotoh. Tapi kesan paling penting bagi saya adalah karena saya baru sembuh. Fokus saya, masuk dan ke luar tidak ada cedera, tidak apa-apa," katanya. (ren)

Persebaya Surabaya Vs Persib

Prediksi Pertandingan Liga 1: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya

Duel Persib Bandung vs Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 matchday ke 32 di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu 20 April 2024, pukul 15.00 WIB.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024