Tekuk Persebaya, MU Tembus Semifinal Piala Indonesia

Ilustrasi pemain Madura United.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Saiful Bahri/pras.

VIVA – Madura United (MU) memastikan satu tiket semifinal Piala Indonesia usai menang 2-1 atas Persebaya Surabaya di laga perempatfinal leg kedua, Kamis 27 Juni 2019. Dengan hasil tersebut, total Laskar Sapeh Kerab unggul agregat 3-2 dan bakal menantang PSM Makassar pada perebutan tiket partai puncak.   

PSS Sleman Lupakan Tren Negatif demi Jauhi Zona Degradasi

Dalam duel yang berlangsung di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, MU sukses mencetak gol cepat di awal babak pertama.

Beto berhasil menggetarkan gawang Bajul Ijo pada menit kelima usai menuntaskan kerja sama dengan Alexandar Rakic di kotak penalti lawan. Skor 1-0 untuk kubu Sapeh Kerab pun menjadikan jalannya laga makin sengit.

Cara PSS Sleman Benahi Tim Jelang Lawan Madura United

Serangan mengancam Persebaya akhirnya berbuah hasil pada menit 19 saat legiun asing asal Bolivia, Damian Lizio mampu menyarangkan gol melalui tendangan keras jarak jauh dari luar kotak penalti MU. Skor menjadi imbang 1-1.

Tak mau panik dengan kondisi tersebut, skuat besutan Dejan Antonic kembali mengambil alih kendali lewat keunggulan dari lesakan gol kedua Beto.

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Bhayangkara FC Imbang, Persita Tumbang

Hanya 3 menit berselang dari gol Lizio, Beto menuntaskan assist Markho Sandi di depan gawang Persebaya. MU unggul kembali 2-1.

Hingga wasit meniupkan peluit tanda akhir laga babak pertama usai, skor 2-1 untuk keunggulan kubu tuan rumah tetap bertahan dan mengantar kedua tim menuju jeda turun minum.

Babak kedua bergulir dua menit, tim tamu terus membangun serangan dari belakang tetapi belum membuahkan hasil. Sedangkan skema tajam MU melalui Greg juga bisa dipatahkan.

Menit 55, mmpan silang Lizio tampak memantul ke tangan Alfath di kotak penaltisebelum bola disapu Ridho dari garis gawang, namun wasit tak melihat sebagai pelanggaran.

Kiper MU, Muhammad Ridho benar-benar menjadi benteng tangguh skuat tuan rumah usai mampu berkali-kali menggagalkan usaha Bajul Ijo mencetak gol penyeimbang yang mampu mengantar tim tamu lolos ke semifinal.

Ridho melanggar Balde di dalam kotak penalti menit 67, tapi lagi-lagi wasit tak bergeming. Kubu Persebaya pun mempertanyakan keputusan tersebut.

Tak cukup disitu, Ridho kembali melakukan penyelamatan gemilang untuk menahan tandukan Balde di garis gawang mnit 87.

Dan sampai berakhirnya menit masa injury time babak kedua, skor 2-1 untuk tuan rumah bertahan untuk membawa MU melaju ke babak semifinal setelah unggul total agregat 3-2, dimana di leg pertama mereka menahan imbang Persebaya 1-1.

Susunan pemain:
Madura United:
Muhammad Ridho; Alfath Fathier (Guntur Ariyadi 72'), Fandry Imbiri, Jaimerson Da Silva, Marckho Sandi; Zulfiandi, Asep Berlian; Alexandar Rakic, Andik Vermansah, Greg Nwokolo, Alberto Goncalves.

Persebaya Surabaya: Miswar Saputra; Rachmat Irianto, Muhamamd Syaifuddin, Novan Setya, Ruben Sanadi (Abu Rizal 69'); Muhammad Hidayat, Fandi Eko (Amido Balde 61'), Damian Lizio; Oktafianus Fernando (Irfan Jaya 61'), Manuchehr Dzhalilov, Osvaldo Haay.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya