Dikalahkan Arema di Kandang, Ini Alasan Pelatih SPFC

Skuat Semen Padang di Liga 1 2019
Sumber :
  • instagram.com/semenpadangfcid/

VIVA – Semen Padang FC (SPFC) kembali menelan pil pahit usai ditekuk Arema FC 0-1 dalam lanjutan Liga 1 di GOR Haji Agus Salim Padang, Sumatera Barat, Jumat sore 12 Juli 2019. 

Lawan PSM Makassar Jadi Laga Hidup Mati Bagi Arema FC

Kekalahan ini, membuat tim berjuluk Kabau Sirah itu kian terbenam di papan bawah klasemen sementara Liga 1. Pasalnya, SPFC baru membukukan torehan Tiga poin. 

Pelatih SPFC, Weliansyah menilai, hilangnya keseimbangan permainan di menit ke 30, menjadi satu faktor penyebab tim yang baru saja ia nakhodai itu gagal menang. 

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

Selain itu, transisi dari menyerang ke bertahan yang kurang apik juga menjadi sebab SPCF harus mengakui kekalahan dari sang tamu.

“Kami sudah berusaha di babak pertama dengan terus tampil menekan. Beberapa kali peluang, tidak bisa membuat gol," kata Weliansyah. 

Hasil Liga 1: Kejutan Arema di Markas Borneo FC, Persija Tahan Imbang Barito Putera

"Menit-menit ke 30 kami hilang keseimbangan, hilang cara main. Itulah sepakbola. Kalau kita tidak bisa buat gol, maka lawan akan menekan kita,” tambahnya. 

Menurut Weliansyah, kondisi ini berbeda dengan Arema FC. Di mana dengan satu peluang yang dimiliki, Arema bisa menciptakan gol. 

Kondisi ini juga membuat mental para pemain SPFC sedikit turun. Mereka sangat sulit lepas dari tekanan lawan saat tertinggal.

“Karena kita sempat ketinggalan. Peluang yang kita bikin kalau tidak bisa menciptakan gol, ini kan berbahaya untuk kita," jelasnya. 

"Tapi kami sudah berusaha sebaik mungkin. Dari awal kita berusaha memberikan tekanan, terbukti ada peluang. Tapi tidak bisa kami memanfaatkan,” ujarnya.

Sementara itu, kiper SPFC, Teja Paku Alam menyesalkan gagal menang di laga ini. Sebab sejak awal para pemain sudah komitmen harus menang. 

“Kami dari pemain sudah komitmen dari awal harus menang, karena ini pertandingan kandang. Tapi hasil yang kita terima malah sebaliknya," katanya. 

"Mungkin di pertandingan selanjutnya kita bisa memberikan hasil yang terbaik,” kata Teja. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya