Suporter Nekat Masih Suka Ngambek

VIVAanews - Hendri Mulyadi mendadak menjadi salah satu orang paling dicari oleh wartawan menyusul aksi nekadnya masuk ke lapangan di saat pertandingan Indonesia kontra Oman, 6 Januari 2010 lalu masih berlangsung.

Legislator Soroti Daya Beli Gen Z di Jakarta, Bisa Berkontribusi Besar Kendalikan Inflasi

Hendri yang berumur 20 tahun mendapat pujian dari banyak orang soal keberaniannya 'memberontak', melakukan protes menyusul prestasi Indonesia yang begitu sering gagal menorehkan sesuatu yang membanggakan.

Tapi siapa sangka sosok Hendri sehari-hari adalah sosok yang pemalu. Si bungsu dari tiga bersaudara ini malah terkesan manja, demikian cerita Nining sang kakak.

"Dia itu anak paling bontot. Pergi sebentar saja sudah dicariin sama ibunya," kata Nining kepada Vivanews.

"Hendri kalau lagi nonton bola nih di tv, suka ngambek kalo kita pindahin (saluran televisinya)," lanjut Nining.

Terlepas dari itu semua, keluarga Hendri merasa bangga mengetahui kalau Hendri melakukan sesuatu yang kemudian mendapat dukungan dari banyak orang.

"Saya bangga banget. Akan saya dukung terus deh!," kata Nining.

bantuan untuk warga Gaza

Meski Negaranya Tengah Dilanda Aksi Terorisme, Rusia Tetap Kirim 29 Ton Bantuan ke Gaza

Meski tengah berduka, Rusia mengatakan pihaknya tetap mengirimkan lebih dari 29 ton bantuan kemanusiaan ke pada warga Palestina di Jalur Gaza yang tengah dilanda perang.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024