2 Laga Uji Coba Sisa Jadi Momentum Persib untuk Tentukan Formasi Utama

Persib Bandung menang di laga ujicoba kontra PSS Sleman
Sumber :
  • instagram.com/persib_official/

VIVA – Persib Bandung berhasil meraih kemenangan saat melakoni laga ujicoba melawan PSS Sleman di Stadion Sultan Agung Bantul, Senin, 17 Februari 2020. Persib Bandung unggul dengan skor 2-0 di laga ujicoba ini.

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Dua gol Persib Bandung ke gawang PSS Sleman ini dicetak oleh Victor Igbonefo melalui sundulan kepala dan tendangan penalti Wander Luiz. Atas hasil ini, pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengaku puas.

Pelatih asal Belanda itu menilai,Persib mampu mengatasi perlawanan ketat dari PSS. Dikatakannya, skuat Maung Bandung tampil sangat konsisten sehingga bisa menguasai jalannya pertandingan.

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

"Kami mengontrol permainan dengan cukup bagus di 50 menit pertandingan. Pemain kami sudah tahu kapan harus bertindak dan kapan tidak," kata Robert..

Skuat Persib Bandung

Respons Pelatih Persib Usai Championship Series Liga 1 Dipastikan Pakai VAR

Robert juga menjelaskan, komposisi pemain yang diturunkan pada laga uji coba melawan PSS Sleman sudah mendekati kerangka utama untuk kompetisi Liga 1 musim ini. Robert mengindikasikan beberapa pemain utama yang akan diturunkannya merupakan calon pemain inti.

"11 (pemain) yang turun dalam pertandingan ini sudah mendekati (formasi utama). Yang terpenting adalah membentuk karakter tim dengan mental yang bagus di lapangan, jadi bukan hanya pemain bagus saja. Kami butuh pemain yang dapat bermain penuh selama 90 menit, fokus, bekerja keras, dan memberikan yang terbaik untuk tim," ujarnya.

Untuk memantapkan formasi tersebut, Robert mengatakan, akan memberikan penilaian kepada seluruh pemain usai melakoni 2 uji coba lagi. Dalam laga uji coba selanjutnya, Persib bakal menghadapi dua pertandingan lagi melawan PSCS Cilacap dan Tira Persikabo.

"Saya senang dengan pemain yang saya miliki sekarang. Tim ini masih akan melanjutkan persiapan untuk dua laga uji coba (lawan PSCS dan Tira Persikabo) sebelum kami resmi menjalani kompetisi yang sesungguhnya," ucap mantan pelatih PSM Makassar tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya