Kapten Arema Berharap Timnya Punya Mental Pemenang di Putaran 2 Liga 1

Kapten Arema FC, Hamka Hamzah, melakukan selebrasi usai mencetak gol
Sumber :
  • Instagram/@aremaofficial

VIVA –  Kapten Arema FC, Hamka Hamzah, meminta semua rekan setimnya untuk memiliki mental pemenang menyambut putaran kedua Liga 1 nanti. Dia ingin Singo Edan meraih prestasi lebih bagus ketimbang hasil yang didapat di putaran pertama.

"Kita harus miliki mental yang bagus mental pemenang. Kita tak boleh menganggap remeh lawan, kita harus memandang semua laga adalah partai final," kata Hamka, Selasa, 10 September 2019.

Arema di putaran pertama Liga 1 sebenarnya memiliki catatan bagus. Mereka menempati posisi empat besar klasemen sementara. Singo Edan memiliki 26 poin dengan menyisakan satu pertandingan tunda. Arema tertinggal 14 poin dari pemuncak klasemen, Bali United.

"Kami semua satu tim bertekad di putaran kedua menunjukan siapa sebenarnya Arema. Pada putaran kedua ini kami tidak boleh memilih-milih lawan. Kami harus bisa maksimal di setiap pertandingan," ujar Hamka.

Mantan pemain PSM Makassar itu menargetkan, Singo Edan harus finis di tiga besar klasemen akhir Liga 1. Dia ingin Arema lebih banyak meraih poin ketimbang putaran pertama. Untuk itu Hamka mengajak semua pemain terus bekerja keras dalam setiap pertandingan.

Hamka mengatakan, ada beberapa lini yang harus diperbaiki sebelum putaran kedua bergulir. Salah satu posisi yang harus diperbaiki adalah posnya di lini belakang. Sebab, sejauh ini Singo Edan sudah kemasukan 25 gol. Dan mencetak 33 gol.

"Memang pertahanan harus dibenahi. Ini menjadi pekerjaan rumah dan saya sebagai pemain belakang bertekad untuk putaran kedua bisa membuat lini pertahanan Arema di pertandingan tidak mudah dibobol," tutur Hamka.

Arema akan memulai putaran kedua dengan menjamu Borneo FC. Laga akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat 13 September 2019. [mus]

3 Negara dengan Angka Bunuh Diri Tertinggi di Dunia, Terbaru di Indonesia!
Arsenal

Ian Wright Sebut 2 Pemain Ini Dibutuhkan Arsenal untuk Taklukkan Bayern Munich, Siapa Mereka?

Ian Wright mengklaim bahwa bintang PSG Vitinha dan pemain Manchester City Kevin De Bruyne memiliki faktor X yang sangat tidak dimiliki Arsenal saat melawan Bayern Munich.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024