Bandung Mencekam, Persib Sampai Batal Latihan

Latihan Persib Bandung
Sumber :
  • Viva/Dede Idrus

VIVA – Situasi Kota Bandung yang tengah mencekam membuat latihan Persib Bandung terpaksa dibatalkan. Sedianya, Skuad Maung Bandung akan memulai sesi latihan pada Kamis, 8 Oktober 2020.

Ditanya Kontrak STY, Erick Thohir Sebut Sepakbola Indonesia di Jalur yang Tepat

Keamanan Kota Bandung memang tidak kondusif sekarang ini. Aksi demonstrasi yang dilakukan kelompok buruh dan mahasiswa menolak Undang-Undang Omnibus Law Cipta Kerja menjadi penyebabnya.

Pelatih Persib, Robert Alberts, mengatakan timnya telah menggelar pertemuan dengan jajaran pelatih membahas agenda latihan. Hasilnya, tim pelatih memutuskan jadwal latihan Skuat Maung Bandung digelar Jumat 9 Oktober 2020. 

Prediksi Pertandingan Liga 1: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya

"Ya kami melakukan pertemuan tim pelatih dan memutuskan jadwal latihan yang baru. Dan ini juga mempertimbangkan rencana liga akan digelar November," ujar Robert, Rabu 7 Oktober 2020. 

Pelatih asal Belanda ini menjelaskan, sebenarnya para pemain sudah tidak sabar memulai latihan lagi setelah diliburkan selama satu pekan. Namun, dengan pembatalan tersebut timnya hanya bisa pasrah karena pertimbangan keamanan. 

PSSI Buka Suara soal Dugaan Pengaturan Skor Bhayangkara FC Vs Persik

"Ini menyulitkan karena orang-orang yang terlibat di tim seperti pemain dan staf juga sudah sangat siap untuk memulai liga tapi dibatalkan lagi. Kami akan bekerja lagi menuju puncak (performa) jadi kami benar-benar mempersiapkan baik dari mental, fisik dan mengantisipasi jika tiba-tiba dibatalkan lagi,"terangnya. 

Dengan pembatalan tersebut, Robert harus merancang lagi progam latihan baru. Supardi Nasir dan kawan-kawan diharapkan dalam kondisi siap untuk memulai sesi latihan kembali. 

“Kami seharusnya berlatih besok, Kamis, tapi kami membatalkan latihan besok dan itu sangat mengecewakan. Tapi keselamatan kami, sekali lagi, yang nomor satu dan kami tidak bisa mengambil resiko," kata Robert. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya